Info Covid-19 Dunia, Rekor Baru: 100 Juta Penduduk Bumi Tertular Virus Corona

- 27 Januari 2021, 17:12 WIB
ANGKA konfirmasi positif dunia telah menembus 100 juta kasus.
ANGKA konfirmasi positif dunia telah menembus 100 juta kasus. /Pixabay/Gerd Altmann/

China sebagai negara pertama yang melaporkan Covid-19, justru hanya melaporkan puluhan ribu kasus. Dengan jumlah penduduk terbanyak di dunia, tercatat "hanya" 87.988 kasus positif di negeri tirai bambu itu atau bertambah 1.284 kasus dibanding sebelas hari lalu.

Posisi Indonesia dan negara ASEAN lain

Situs worldometer mencatat Indonesia berada di posisi 19 dunia dengan total 1.024.298 kasus positif Covid-19. Total kematiannya mencapai 28.855 orang.

Baca Juga: Gunung Merapi Luncurkan Awan Panas, Warga 2 Dusun Lereng Gunung Berlarian

Negara Asia Tenggara lainnya, Filipina berada di posisi 32 dengan 518 ribu kasus dan Myanmar di peringkat 70 dengan 138 ribu kasus.

Negeri jiran, Malaysia, yang sebelas hari lalu berada di posisi 78, naik ke posisi 57 setelah terjadi lonjakan pertambahan kasus baru. Kini, ada 190 ribu kasus Covid-19 di Malaysia.

Singapura di urutan 92 dengan 59 ribu kasus. Sedangkan Thailand di peringkat 121 dengan 15 ribu kasus.

Baca Juga: Satgas Penanganan Covid-19 Kota Bandung Tindak 31 Pelaku Usaha Selama PPKM 11-25 Januari 2021

Enam negara ASEAN lain terbilang berhasil mengendalikan penyebaran virus corona. Mereka adalah Vietnam di urutan 174 dengan 1.551 kasus, Kamboja (192) dengan 460 kasus, Brunei (198) dengan 176 kasus, Timor-Leste (202) dengan 67 kasus, dan Laos (205) dengan 44 kasus.

Tiga negara yang berada di urutan terbawah adalah Samoa (219) 2 kasus, Micronesia (220) 1 kasus, dan Vanuatu (221) 1 kasus.***

Halaman:

Editor: Samuel Lantu

Sumber: worldometers.info


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah