5 Golongan yang Bisa Melihat Jin Setan, Ustadz Muhammad Faizar Memberitahu

11 Juni 2023, 05:15 WIB
Ustadz Muhammad Faizar menerangkan 5 golongan yang bisa melihat jin setan. /pixabay.com/HtcHnm

DESKJABAR – Cerita orang melihat penampakan hantu, pada masa kini walau menakutkan sering menjadi bahan hiburan. Tetapi, ada juga orang-orang seumur hidupnya belum pernah melihat hantu yang nyatanya adalah jin setan, dan penasaran mencari-cari sesuatu yang tidak kelihatan.

Adalah makhluk jin setan dimana orang-orang menyebut sebagai hantu, yang ada sebagian orang mengaku pernah melihat penampakan. Lalu orang-orang yang suka melihat hantu alias jin setan, itu golongan seperti apa ?

Soal penampakan hantu atau jin setan, Ustadz Muhammad Faizar memberikan penerangan, orang-orang seperti apa yang memiliki kemampuan melihatnya. Ada 5 golongan manusia yang bisa melihat jin, termasuk diantaranya jin setan atau disebut hantu.

 Baca Juga: Di Cadas Pangeran Sumedang, Orang Belanda Pernah Ditolong Hantu

Apa saja 5 golongan itu ?

Disebutkan Ustadz Muhammad Faizar, ada lima golongan manusia dan hewan yang bisa melihat penampakan jin, termasuk setan. Tetapi pada masa kini, hanya tiga golongan manusia dan hewan bisa melihat penampakan jin jenis setan. Sebab, jin ada yang Muslim dan jin kafir yang disebut setan.

Khusus di Pulau Jawa, jin setan yang disebut hantu, populer seperti genderuwo, kuntilanak, pocong, Nyi Blorong, dsb. Sebab, jin setan mengikuti khayalan manusia, sehingga bisa menampakan diri sesuai khayalan manusia itu sendiri, dan sebagian orang mengaku pernah melihatnya.

Disebutkan, mereka yang bisa melihat jin setan, adalah :

Pertama, adalah golongan nabi dan rasul.

Kedua, adalah para wali. Tetapi, mereka diduga menyembunyikan kejadian jika mereka diganggu kemunculan aneka hantu.

Ketika, adalah para penyihir.

Keempat, orang-orang yang diganggu sihir atau diganggu jin setan.

Kelima, hewan anjing dan kedelai.

Baca Juga: Di Yogyakarta, Hantu Genderuwo Pernah Muncul Bikin Heboh di Panembahan

Disebutkan Ustadz Muhammad Faizar, pada masa kini, hanya tiga golongan yang sering berkoar-koar bisa melihat jin setan, yaitu penyihir, orang yang diganggu jin setan, serta hewan anjing dan keledai.

Menurut Ustadz Muhammad Faizar, bahwa Rasulullah SAW memberitahu, bahwa ketika anjing menggonggong dan keledai meringkik, artinya kedua jenis hewan itu melihat ada setan datang.

Keterangan ustadz Muhammad Faizar yang menerangkan lima golongan yang bisa melihat jin setan itu itu diunggah pada Instagram @dakwah.umf, pada 16 Agustus 2022.

Ada juga sejumlah netizen mengomentari informasi dari Ustadz Muhammad Faizar itu, dengan menceritakan pengalaman, misalnya :

@ema_maeemana, Ustadz, waktu masih remaja aku maghrib² baru pulang, lihat seperti asap tapi berbentuk orang pakai mukena, itu jin atau apa ya? Kalau jin berarti saya diganggu jin ya? ???? Jangan lagi² deh

@haidida.yo, Assalamualaikum @dakwah.umf , tahun lalu saya kelupaan buang pembalut yg msih berdarah, hanya saya gulung, dlm lemari kamar sy. Slama tiga hari saya mimpi kuntilanak bertubuh full hitam, rambut hitam, setelah sy buang, gak ada mimpi lgi. Skrg pembalut ada di kmr sy lgi, tdk sy cuci, hanya sy gulung, sy mimpi lgi kuntilanak hitam.kebangun, tidur lgi, mimpi kuntilanak hitam lgi. Sy gak takut, mimpinya kyk biasa aja tpi slalu ada kuntilanak hitam itu muncul, nongol, nyempil,timbul perasaan di teror. Itu mengapa, mohon maaf terimakasih ustad.

@fitri.amaris, Sy pernah melihatnya Apakah sy sedang diganggu? Mengintip kamar sy rasa seperti tidur dan bangun...

Dan lain-lain. ***

Editor: Kodar Solihat

Sumber: Instagram @dakwah.umf

Tags

Terkini

Terpopuler