Benarkah Mengupil Dapat Membatalkan Puasa Ramadhan? Simak Penjelasan Ustadz Abdul Somad

17 April 2022, 21:38 WIB
Ustadz Abdul Somad menjelaskan terkait mengupil saat Ramadhan apakah akan membatalkan puasa? /YouTube Ustadz Abdul Somad Official /

DESKJABAR- Puasa Ramadhan merupakan ibadah yang wajib dikerjakan selama satu bulan penuh.

Karena puasa Ramadhan termasuk ibadah wajib, maka perlu juga diperhatikan terkait hal-hal yang dapat membatalkan puasa.

Salahsatunya yaitu memasukkan sesuatu ke dalam lubang hidung.

Lantas, yang menjadi pertanyaan di masyarakat, bagaimana hukum mengupil dan apakah mengupil dapat membatalkan puasa Ramadhan?

Baca Juga: Ternyata Ini MODAL MENTERENG DAVID RUMAKIEK Hingga Persib Bandung Memburu Pemain Muda Itu

Terkait pertanyaan tersebut Ustadz Abdul Somad menjelaskan dalam ceramahnya, sebagaimana dikutip dari kanal YouTube Ruslan Pengikut Muhammad 'Batal Puasa karna ngupil,' diunggah pada 18 Mei 2018.

Menurut Ustadz Abdul Somad, segala sesuatu asal masuk ke rongga (telinga, hidung, mata dan lain-lain) batal.

Namun kata Ustadz Abdul Somad yang dimaksud dengan memasukkan ke rongga itu artinya masuk ke tenggorokan.

"Yang dimaksud ke rongga itu artinya masuk ke tenggorokan masuk ke usus masuk ke perut itu baru batal," ujar Ustadz Abdul Somad.

Baca Juga: Akhirnya YOSEF Jujur dan Ceritakan Peristiwa 18 Agustus 2021 di TKP KASUS SUBANG, Apa Saja Itu?

Sementara itu, jika mengupil saat Ramadhan pun tidak akan membatalkan puasa.

Lantaran tujuan mengupil yaitu untuk membersihkan kotoran-kotoran yang ada di hidung.

Hal ini juga sama hal dengan istinsyaq ketika wudhu yang tidak membatalkan puasa.

Bahkan Nabi SAW pun pernah berkata jika akan istinsyaq diperbolehkan untuk berlebih-lebihan.

Lantaran dengan istinsyaq dapat membantu masuknya oksigen ke otak.

Istinsyaq juga sangat dianjurkan bagi orang-orang yang sedang mengalami pilek, flu, influenza dan lain-lain.

Baca Juga: KASUS SUBANG LAMBAT TERUNGKAP, Prof. Adrianus Meliala Khawatir Ada Skenario Orang Tak Bersalah Dipersalahkan

Namun baiknya ketika sedang puasa ketika hendak istinsyaq saat wudhu janganlah berlebihan.

Lantaran dikhawatirkan dapat masuk ke dalam rongga tenggorokan.

Jadi kesimpulannya, mengupil saat Ramadhan tidak akan membatalkan puasa, namun tetap harus berhati-hati.***

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: YouTube Ruslan Pengikut Muhammad

Tags

Terkini

Terpopuler