Jelang Lawan Persis Solo, Persija Jakarta Krisis Pemain, 5 Pemain di Piala Asia U 23, 1 Cedera, 1 di Hukum

- 17 April 2024, 08:00 WIB
Pelatih  Thomas Doll sebut Persija Jakarta alami krisis pemain saat hadapi Persis Solo, setelah ditinggal 5 pemain di Piala Asia U 23 ,1 cedera, 1 di hukum kartu merah
Pelatih Thomas Doll sebut Persija Jakarta alami krisis pemain saat hadapi Persis Solo, setelah ditinggal 5 pemain di Piala Asia U 23 ,1 cedera, 1 di hukum kartu merah /Foto: @persijaofficial Instagram

“Saya percaya dengan pemain-pemain yang ada sekarang, karena para pemain yang tidak ada di sini tidak bisa membantu tim Persija untuk saat ini, dan kami masih punya peluang dengan skuad yang terbatas," ujarnya.

Tim yang Bagus

Doll menilai Persis yang bakal menjadi lawannya adalah tim yang bagus. "Kami memiliki tekanan karena skuadnya terbatas, tapi saya yakin kita bisa melewatinya dan memenangi pertandingan,” ujar pelatih asal Jerman tersebut.

Baca Juga: Hibur Pelanggan, KAI Daop 2 Bandung Suguhkan Kesenian Tari Jaipong dan Pencak Silat

Baca Juga: Gempabumi 4,7 Magnitudo Guncang Barat Daya Bayah Provinsi Banten, BMKG : Getaran Terasa di Kabupaten Sukabumi

Dengan berbagai permasalahan yang dialami timnya, Doll mengharapkan Persija yang kembali bermain di Stadion Utama GBK setelah terakhir kali bermain di sana pada Desember silam, bisa mendapatkan dukungan penuh dari pendukungnya Jakmania.

"Memang tidak mudah bagi para pendukung untuk datang ke stadioan di tengah pekan, karena laga nanti mungkin harus kerja, tapi kami sangat membutuhkan dukungan dari mereka,” ucapnya.

Setelah pertandingan melawan Persis Solo, Persija menyisakan tiga pertandingan lagi di musim ini dua diantaranya bermain kandang. Pasukan Doll akan dijamu Barito Putera pada Minggu 21 April.

Kemudian dijamu RANS Nusantara pada Jumat 26 April, dan menutup regular series dengan menjadi tuan rumah menjamu PSIS Semarang pada Selasa 30 April.***

Halaman:

Editor: Ferry Indra Permana

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah