Pengkot PBVSI Kota Bandung Dilantik, Yudi Cahyadi : Pemerintah dan KONI Wajib Perhatikan Bola Voli

- 24 Juni 2023, 10:09 WIB
Ketua Umum Pengkot PBVSI Kota Bandung Yudi Cahyadi bersama jajarannya usai dilantik oleh Pengda PBVSI Jabar Dadang Kusnadi di Bandung, Jumat 23 Juni 2023
Ketua Umum Pengkot PBVSI Kota Bandung Yudi Cahyadi bersama jajarannya usai dilantik oleh Pengda PBVSI Jabar Dadang Kusnadi di Bandung, Jumat 23 Juni 2023 /Dok Pengkot PBVSI Kota Bandung/

 

DESKJABAR - Ketua Umum Pengurus Kota (Pengkot) PBVSI Kota Bandung periode 2023-2027, H Yudi Cahyadi, SP berharap pemerintah dan KONI Kota Bandung wajib memperhatikan bola voli.

Hal tersebut disampaikan oleh Yudi Cahyadi setelah dilakukan pelantikan Pengkot PBVSI Kota Bandung periode 2023-2027 yang berlangsung di Hotel Serela Bandung, Jumat 23 Juni 2023.

Pelantikan dilakukan oleh Wakil Ketua Umum 1 Bidang Organisasi Pengprov PBVSI Jabar Dr. Dadang Kusnadi Drs. MARS yang disaksikan oleh Ketua KONI Kota Bandung Dr Nuryadi.M.Pd.

Baca Juga: Percasi Kota Bandung Raih 8 Medali Emas, 6 Perak, 6 Perunggu di Kejurda Catur Jabar 2023 di Bogor

Dikatakan Yudi, cabang olahraga bola voli memiliki sejarah panjang di Kota Bandung, selain itu bola voi Kota Bandung juga sangat patut dibanggakan dengan prestasinya yang telah diraih selama ini.

"Sehingga pemerinth dan KONI Kota Bandung wajib memberikan perhatian lebih kepada PBVSI Kota Bandung. Mohon dukungannya agar bola voli Kota Bandung bisa terus berprestasi," ujarnya.

Yudi juga menyebutkan saat ini ada beberapa atlet bola voli dari Kota Bandung yang sedang berada di Pelatnas yang tengah dipersiapkan untuk tampil di Asian Games 2023.

Ketua Umum Pengkot PBVSI Kota Bandung Yudi Cahyadi menerima fakta integritas dari Pengda PBVSI Jabar Dadang Kusnadi pada acara pelantikan di Bandung, Jumat 23 Juni 2023.
Ketua Umum Pengkot PBVSI Kota Bandung Yudi Cahyadi menerima fakta integritas dari Pengda PBVSI Jabar Dadang Kusnadi pada acara pelantikan di Bandung, Jumat 23 Juni 2023.

Halaman:

Editor: Ferry Indra Permana


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah