Perjalanan Timnas Maroko ke Semifinal Piala Dunia 2022, Hancurkan 3 Raksasa, Jungkirkan Prediksi dan Ramalan

- 13 Desember 2022, 06:33 WIB
Ilustrasi Timnas Maroko di Piala Dunia 2022.
Ilustrasi Timnas Maroko di Piala Dunia 2022. /Reuters/Wolfgang Rattay/REUTERS

DESKJABAR - Menjelang laga Prancis vs Maroko di babak semifinal Piala Dunia 2022, Kamis 15 Desember 2022, ada sejumlah hal menarik yang bisa kita saksikan sepanjang perjalanan Tim Nasional (Timnas) Maroko.

Hal itu berangkat dari prestasi mentereng yang ditorehkan Timnas Maroko sejak fase penyisihan grup hingga babak perempat final.

Sejauh ini, Timnas Maroko tidak pernah kalah dan hanya sekali seri.

Baca Juga: Di Balik Sukses Maroko ke Semifinal Piala Dunia 2022, 13 Pemain Merumput di Eropa, Sosok Pelatih yang Berbakti

Gawang yang dijaga kiper Yassine Bounou hanya kebobolan 1 gol. Itu pun gara-gara gol bunuh diri saat laga lawan Kanada.

Membuka laga perdana di Grup F dengan menahan imbang Krosia 0-0, saat itu masih banyak yang memandang sebelah mata tim asuhan Walid Regragui ini.

Begitu pula saat menundukkan unggulan 2, Belgia dengan skor 2-0, dan Kanada 2-1, masih banyak yang pesimistis Timnas Maroko akan berkiprah lebih lanjut kendati muncul sebagai juara Grup F.

Alasannya sederhana. Lawan Maroko selanjutnya adalah Spanyol, salah satu raksasa Eropa yang diunggulkan dalam ajang Piala Dunia 2022.

Prediksi lebih mengunggulkan Spanyol, meskipun Spanyol pernah kalah 1-2 dari Jepang di laga penyisihan Grup E.

Prediksi itu seakan-akan jadi kenyataan saat laga berlangsung. Spanyol begitu mendominasi penguasaan bola.

Baca Juga: Di Balik Sukses Maroko ke Semifinal Piala Dunia 2022, 13 Pemain Merumput di Eropa, Sosok Pelatih yang Berbakti

Namun, fakta bicara lain. Spanyol tak mampu menjebol gawang yang dijaga Yassine Bounou hingga akhir laga.

Pertahanan kokoh Maroko seolah-olah merontokkan taktik sepak bola modern yang menuntut pergerakan cepat dan pola permainan menyerang.

Sang Singa Atlas akhirnya balik menerkam La Furia Roja 3-0 dalam drama adu penalti.

Hebatnya, sang kiper Yassine Bounou berhasil mengantisipasi tendangan penalti 2 pemain Spanyol.

Para pecinta sepak bola mulai membuka mata.

Namun, banyak yakin langkah Maroko bakal terhenti saat melawan Portugal di babak perempat final Piala Dunia 2022. 

Saat itu, Portugal percaya diri dengan sosok Cristiano Ronaldo, bersinarnya striker muda Goncalo Ramos, dan bekal kemenangan besar 6-1 atas Swiss di laga 16 besar.

Baca Juga: 16 Fakta Mengejutkan Di Balik Piala Dunia 2022 di Qatar, Nomor 1 & 2 Bikin Geleng-geleng Kepala

Namun, mata para pecinta sepak bola di dunia semakin terbelalak takjub setelah Maroko sukses menyingkirkan Portugal lewat gol semata wayang Youssef En-Nesyri.

Lagi-lagi pertahanan kokoh Maroko sukses meredam ancaman pola menyerang Portugal.

Menjungkirbalikkan prediksi, analisis, dan ramalan

Timnas Maroko tidak hanya lolos ke semifinal Piala Dunia 2022.

Mereka juga menjungkirbalikkan berbagai prediksi, analisis, dan ramalan, dari mereka yang mengaku mampu membaca hasil akhir, menganalisis data dan strategi, atau sekadar mendengar 'bisikan'.

Pada laga semifinal Kamis 15 Desember 2022, sudah menanti Prancis untuk menentukan siapa yang lebih layak masuk final.

Kini, dapat dipastikan lebih banyak lagi doa yang mengalir untuk Timnas Maroko.

Tidak hanya menjadi representasi Afrika, benua yang selalu diremehkan Barat di kancah sepak bola, Maroko juga menjadi representasi kawasan Timur Tengah, umat Islam, dan simbol pembela Palestina.

Baca Juga: Resep Sambal Bawang yang Enak dan Seuhah, Berani Coba Pedasnya? Bikin Perut Meronta Minta Nasi Lagi

Timnas Maroko sedang on fire dan semakin termotivasi untuk masuk final Piala Dunia 2022 di Qatar.

Jika sudah begini, siapa yang bakal percaya Ayam Jantan bisa menundukkan Singa Atlas?***

Editor: Samuel Lantu

Sumber: FIFA World Cup 2022


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah