Jadwal Timnas U 23 SEA Games 2022, Asnawi Mangkualam dan Elkan Baggott Absen Lawan Vietnam Malam ini di RCTI

- 6 Mei 2022, 07:53 WIB
Dua pemain andalan Indonesia Asnawi Mangkualam dan Elkan Baggott absen membela Timnas pada laga perdana cabang sepak bola di SEA Games 2022 melawan tuan rumah Vietnam
Dua pemain andalan Indonesia Asnawi Mangkualam dan Elkan Baggott absen membela Timnas pada laga perdana cabang sepak bola di SEA Games 2022 melawan tuan rumah Vietnam /Instagram / PSSI/



DESKJABAR - Dua andalan Timnas Indonesia U-23 Asnawi Mangkualam dan Elkan Baggott terpaksa harus absen pada laga perdana cabang sepak bola di SEA Games 2022 lawan tuan rumah Vietnam, Jumat 6 Mei 2022 di Stadion Viet Tri, Phu Tho,

Pada pertandingan yang akan disiarkan langsung RCTI malam nanti, Asnawi Mangkualam dan Elkan Baggott hingga satu hari jelang laga lawan Vietnam keduanya belum bergabung dengan pemain lain.

Meskti tanpa Asnawi Mangkualam dan Elkan Baggott di laga perdana, pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong, memastikan bahwa anak asuhnya sudah siap tempur melawan Vietnam.

Baca Juga: MEMBONGKAR KASUS SUBANG, dr Sumy Hastry Sebut Pelaku Memang Ingin Korban Tuti dan Amel Mati, Ini Faktanya

"Pemain dalam kondisi bagus dan siap bekerja keras menghadapi Vietnam. Kami harap pemain fokus, disiplin dan berjuang maksimal demi meraih kemenangan," kata Shin saat sesi jumpa wartawan.

Shin Tae-yong mengatakan meski bermain di kandang lawan, dirinya berharap anak asuhnya tetap fokus pada laga tersebut yang diprediksi bakal berlangsung ketat apalagi Vietnam juga notabene sebagai juara bertahan yang tentunya tidak ingin kehilangan poin.

Meski begitu, para pemain Indonesia tidak gentar menghadapi kekuatan Vietnam yang bakal didukung para penonton fanatiknya.

Baca Juga: KASUS PEMBUNUHAN SUBANG Terkini, Amel Saksikan Ibunya Dibunuh, Ditenangkan Kemudian Dieksekusi

Pertemuan kedua antara Indonesia dengan Vietnam terjadi akhir tahun lalu pada ajang Piala AFF 2020 dengan hasil imbang tanpa gol alias 0-0.

"Sejak saya melatih Indonesia, sudah dua kali menghadapi Vietnam. Secara kemampuan Vietnam tim yang bagus, apalagi ada senior saya yang melatih (Park Hang-seo), namun performa kami semakin naik dan ditambah pemain-pemain yang bermain di luar negeri," kata Shin.

Diajang SEA Games 2022 ini, Indonesia berada di Grup A bersama Vietnam, Timor Leste, Filipina, dan Myanmar.

Baca Juga: HATI-HATI PARA WANITA, Jangan Lakukan Ini, Bisa Pancing Syahwat Lelaki -Syeikh Muhammad bin Abdullah Al-Ma'yuf

Setelah menghadapi Vietnam, befikutnya Indonesia akan menjajal kekuatan Timor Leste,Filipina dan terakhir Myanmar.

Jika lolos dari penyisihan grup, babak semifinal dan final akan digelar pada 19 dan 22 Mei mendatang.

Target medali emas

Demi mencapai target meraih medali emas cabang sepakbola di SEA Games 2022, Timnas Indonesia U-23 sendiri sudah melakukan serangkaian persiapan.

Baca Juga: KASUS SUBANG DETIK-DETIK DIUMUMKAN, Murka Yosef ke Danu Kian Tak Terbendung, INI PENYEBABNYA...

Skuad Garuda Muda yang tampil di Vietnam berkekuatan 20 pemain, termasuk tiga pemain senior dan beberapa pemain yang berlaga di luar negeri.

Indonesia dipastikan tampil dengan kekuatan terbaiknya setelah Egy Maulana, dan Witan Sulaiman dipastikan bergabung.

Selain itu, Saddil Ramdani, akhirnya diizinkan oleh timnya Sabah FA untuk tampil di SEA Games 2022 bersama Timnas U23.

Baca Juga: Mana yang Benar, Silaturahim Atau Silaturahmi? Begini Penjelasan Ustadz Oemar Mita

Sebagaimana diketahui, Indonesia belum pernah lagi meraih medali emas SEA Games sejak kali terakhir tampil sebagai juara pada 1991.

Baca Juga: Cari Korban Hilang Banjir Bandang Sumedang, Tim SAR Sisir Sungai Hingga 2 Km, Bupati Doakan Korban Selamat

Tim Merah Putih sudah dua kali menorehkan sukses di cabang olahraga sepakbola pada pesta olahraga Asia Tenggara.

Sebelum berhasil meraih medali emas di tahun 1991, Robby Darwis dan kawan-kawan lebih dulu menorehkan tinta emas pada 1987.

Editor: Ferry Indra Permana

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah