BERITA PERSIB BANDUNG, 3 Musim Melatih, Robert Rene Albert Capai 100 Poin Bersama Persib Bandung

- 22 Januari 2022, 12:56 WIB
Pelatih Persib Robert Rene Alberts capai 100 poin selama 3 musim melatih Persib Bandung.
Pelatih Persib Robert Rene Alberts capai 100 poin selama 3 musim melatih Persib Bandung. / Instagram/@robertrenealberts/

Baca Juga: PERSIB TERKINI, Beckham Jadi Kartu Truf Persib Bandung di Liga 1 Musim ini, Begini Faktanya

Namun Robert sempat menyinggung penyelenggaraan LIga 1 2020 yang dihentikan akibat pandemi Covid yang melanda di seluruh dunia termasuk Indonesia sehingga penyelenggaraan Sepakbola dihentikan Pemerintah untuk mencegah penyebaran virus Covid-19.

“Seharusnya bisa lebih dari itu jika kompetisi di 2020 tidak dihentikan. Saat itu kami bisa mengumpulkan 9 poin dari 3 laga ”, ujar Robert seperti dikutip oleh Deskjabar dari laman resmi Persib.co.id.

Pada musim ke 2 bersama Persib, Robert berhasil membawa Persib menjadi satu-satunya tim yang tidak terkalahkan sebelum Liga dihentikan karena virus Covid.

Robert juga mengungkapkan harapannya agar situasi di Indonesia kembali normal sehingga kompetisi bisa digelar tanpa sistem seri. Selain itu, ia berharap agar supporter bisa datang kembali ke stadion untuk mendukung tim kesayangannya berlaga.

Ia juga berharap agar liga bisa digelar dengan sistem kandang atau tandang dan piala Indonesia digelar kembali.

Baca Juga: KODE REDEEM FF 1 Menit yang Lalu: FF11K3SEJHFU, 22 Januari 2022, Reward Gratis Voucher Weapon, Diamond, Dll

“Mari berharap, Liga bisa kembali digelar dengan normal. Supporter bisa kembali datang langsung ke stadion lalu tim juga bisa menjalani partai kandang dan tandang dan digelarnya Piala Indonesia. jadi semua bisa digelar dengan normal,” pungkas Robert.

BRI Liga 1 Indonesia pekan ke 21 seperti dilansir Deskjabar dari laman resmi ligaindonesiabaru.com akan dilanjutkan pada Rabu 26 Januari 2022 dengan laga pembuka antara Persiraja vs Persela Lamongan

Sementara Persib akan menghadapi Persikabo pada tanggal 29 Januari 2022 pukul 20.45 WIB di Stadion I Ngurah Rai, Denpasar, Bali dan bertindak sebagai tuan rumah.***

Halaman:

Editor: Samuel Lantu

Sumber: persib.co.id Liga Indonesia Baru


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah