BWF Thomas & Uber Cup 2021, Rionny Mainaky Puas Melihat Performa Tim Indonesia

- 14 Oktober 2021, 07:14 WIB
Shesar Hiren Menang di Piala Thomas 2021 Indonesia vs China Taipei
Shesar Hiren Menang di Piala Thomas 2021 Indonesia vs China Taipei /badmintonindonesia.org/

 

DESKJABAR - Tim Uber Cup Indonesia akan berhadapan dengan Thailand pada babak perempat final Kamis 14 Oktober 2021, di Ceres Arena, Aarhus, Denmark pada ajang kejuaraan beregu BWF Thomas & Uber Cup 2021.

Tim Uber Cup Indonesia lolos ke perempat final setelah tampil sebagai juara grup A setelah dikalahkan Jepang 0-5 di laga akhir penyisihan grup.

Sebelumnya tim Uber Cup Indonesia memetik kemenangan 5-0 atas Jerman dan 4-1 atas Prancis.

Selain Indonesia, negara yang lolos ke babak perempat final Uber Cup 2021 adalah Jepang, Thailand, India, Korea, Taiwan, China dan Denmark.

Baca Juga: Shesar Hiren Rhustavito Bawa Indonesia ke Perempat Final Usai Kalahkan Taiwan di Thomas Cup 2021

Baca Juga: Pelatih Tunggal Putra Indonesia Menilai Kemenangan Jonathan Christie di Thomas Cup 2021 Menambah Percaya Diri

Sementara tim Thomas Cup Indonesia masih menunggu hasil undian yang akan dilakukan nanti siang, menentukan siapa lawan yang akan dihadapi di babak perempat final.

Tim Thomas Cup Indonesia lolos ke perempat final setelah tampil sebagai jauara Grup A, dengan mengalahkan Aljazair 5-0, Thailand 3-2 dan Taiwan 3-2.

Halaman:

Editor: Ferry Indra Permana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah