INGAT ! Robert Alberts Minta Bobotoh Dukung Persib dari Jauh, dan Jangan Lakukan Ini

- 23 Februari 2021, 21:02 WIB
Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts.
Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts. /Instagram.com/@persib

 

 

DESKJABAR - Demi ikut menyukseskan pelaksanaan turnamen pramusim Piala Menpora 2021, pelatih Persib, Robert Alberts berharap bobotoh bisa mengikuti semua aturan dan arahan dari pihak kepolisian untuk tidak datang ke lokasi latihan Persib maupun stadion saat bertanding.

Robert Alberts khawatir, jika ada hal yang tidak sesuai dengan apa yang telah ditetapkan oleh kepolisian di Piala Menpora ini, tidak menutup kemungkinan jika izin Kompetisi Liga 1 Indonesia bakal dipertimbangkan kembali. Tentu ini akan merugikan Persib dan klub peserta Liga 1 lainnya.

"Satu hal penting, berdasarkan info yang saya dapatkan, turnamen ini sebagai percobaan dalam menggelar Liga 1," kata Robert Alberts seperti dikutip DeskJabar dari laman Persib, Selasa 23 Februari 2021.

Baca Juga: MANTAP ! Pelatih Persib Robert Alberts Mulai Berburu Pemain Baru, Jelang Piala Menpora 2021

Piala Menpora 2021 memang menjadi  proyek percontohan untuk rekomendasi izin Kompetisi Liga 1 Indonesia 2021. Jika turnamen Piala Menpora 2021 ini berlangsung aman, lancar, tertib dan tidak ada kerumunan massa, sehingga tidak terjadi peningkatan Covid-19, maka izin untuk Liga 1 akan mudah.

Sebaliknya jika Piala Menpora 2021 ini, penonton tidak memenuhi anjuran kepolisian hingga terjadi kerumunan massa, maka kepolisian bisa tidak memberikan izin untuk kompetisi Liga 1 Indonesia.  

Karena itu, Robert Alberts memastikan Persib akan mengikuti arahan untuk tidak membuka akses menyaksikan latihan juga pertandingan langsung ke lokasi. Sedangkan bobotoh bisa melepas rindu dari rumah dengan menyaksikan secara daring atau melalui televisi. 

Halaman:

Editor: Ferry Indra Permana

Sumber: persib.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah