Indonesia Buka Lowongan Relawan atau Volunteer Piala Dunia U-20 Tahun 2023, Simak Syarat dan Ketentuannya

15 Desember 2022, 11:13 WIB
Indonesia membuka lowongan relawan atau volunteer piala dunia U-20 tahun 2023 / Instagram@indonesiabaik.id/

DESKJABAR- Indonesia membuka lowongan relawan atau volunteer untuk Piala Dunia U-20 yang akan berlangsung tahun 2023 di Indonesia.

Indonesia sebagai tuan rumah ajang bergengsi yakni World Cup U-20 yang akan di gelar tahun 2023 mendatang, membutuhkan tenaga relawan atau volunteer.

Diketahui World Cup U-20 yang akan berlangsung di Indonesia, dan akan digelar mulai tanggal 20 Mei 2023 sampai dengan 11 Juni 2023, di beberapa kota di Indonesia.

Kini saatnya Indonesia memanggil, menjadi bagian dari relawan piala dunia U-20 yang akan berlangsung di Indonesia.

Baca Juga: USAI Tersingkir dari World Cup 2022, Cristiano Ronaldo Terlihat di Real Madrid, Akankah Dia Pulang Kandang?

Bagi anda yang tertarik menjadi relawan atau volunteer piala dunia U-20 tahun 2023, syarat dan ketentuan berlaku.

Indonesia membutuhkan kurang lebih 1.500 relawan atau volunteer yang dibutuhkan untuk piala dunia U-20 tahun 2023.

Mengutip Instagram Indonesiabaik.id, tugas dan fungsi relawan atau volunteer saat Piala Dunia U-20 tahun 2023 sebagai berikut;

- Bekerja di area fungsional seperti, stadion, tempat latihan, bandara dan hotel

- Memberikan bantuan kepada tim yang berpartisipasi.

Baca Juga: Kondisi Terkini Pemain Persib Zalnando, Ini Kata Dokter yang Akan Membawanya ke Bandung

Syarat – syarat menjadi volunteer Piala Dunia U-20 tahun 2023 sebagai berikut :

  1. Berumur 18 tahun atau lebih per 20 Maret 2023.
  2. Tinggal di Indonesia
  3. Mampu berbicara Bahasa Inggris minimal level intermediate
  4. Lancar berbicara bahasa Indonesia
  5. Hadir selama turnamen ( 20 Mei – 11 Juni 2023)
  6. Sanggup menyelesaikan proses wawancara dan menghadiri seluruh sesi latihan
  7. Bertanggungjawab dan antusias

Batas akhir pendaftaran relawan atau volunteer Piala Dunia U-20 yaitu, 5 Februari 2023, anda berminat, masih ada waktu untuk mengikuti pendaftaran.

Baca Juga: OTT KPK JATIM : Wakil Ketua DPRD Ditangkap Penyidik KPK di Surabaya Jawa Timur, Ini Keterangan Resminya 

Keterangan lebih lanjut, untuk pendaftaran relawan Piala Dunia U-20 tahun 2023, anda dapat membukanya di link berikut: volunteer.fifa.com/invite/fu20wcindonesia2023

Ayo siapa yang berminat dan tertarik jadi relawan atau volunteer Piala Dunia U-20, segera daftarkan diri anda 

Itulah informasi lowongan pendaftaran relawan atau volunteer Piala Dunia tahun 2023 yang akan berlangsung di beberapa kota di Indonesia.***  

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Instagram @indonesiabaik.id

Tags

Terkini

Terpopuler