Menteri Pertanian, Andi Amran Sulaiman Apresiasi Inovasi IPB University Ciptakan Varietas Padi 9 Garuda (9G)

- 19 April 2024, 20:52 WIB
Menteri Pertanian Republik Indonesia, Andi Amran Sulaiman bersama Rektor IPB University Prof Arif Satria saat peluncuran benih padi varietas IPB 9 Garuda (9G) di Desa Blawirejo, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur, Jumat, 19 April 2024.
Menteri Pertanian Republik Indonesia, Andi Amran Sulaiman bersama Rektor IPB University Prof Arif Satria saat peluncuran benih padi varietas IPB 9 Garuda (9G) di Desa Blawirejo, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur, Jumat, 19 April 2024. /IPB University/

Menurut Hajrial, benih padi ini merupakan era baru dalam pertanian ‘cerdas-iklim’ dengan inovasi benih yang adaptif di tanah masam, tahan hama penyakit serta kebutuhan pupuk dan air yang lebih efisien.

Produktivitas tanaman padi ini lanjut Hajrial, bisa  mencapai maksimal 11 ton gabah kering panen (GKP) per hektare. Varietas ini juga telah ditanam di Kabupaten Purwakarta, Jawa barat dan berhasilnya cukup menggembirakan mencapai produktivitas 10,7 ton GKP per hektare.

Sementara itu, Wakil Rektor IPB University bidang Riset, Inovasi dan Pengembangan Agromaritim, Prof Ernan Rustiadi menjelaskan bahwa produktivitas IPB 9G bisa lebih tinggi 10 hingga 20 persen dibanding varietas dominan yang ada saat ini.

Baca Juga: DRAMATIS, Truk Meluncur di Tol Kalikangkung Semarang Tanpa Sopir !, Diduga Lupa Tarik Rem Tangan Saat Pakir

“Dengan keunggulan-keunggulan tersebut, kami mengharapkan petani yang menggunakan varietas ini dapat menghemat biaya produksi dengan hasil panen optimal,” katanya.

Sebelum diluncurkan ke pasar lanjut Prof Ernan, varietas IPB 9G telah dijual secara terbatas, salah satunya telah ditanam di lahan milik Wahid, petani dari Desa Mantup, Lamongan. Ia menyatakan puas dengan hasil dari IPB 9G.

“Malainya panjang dan lebih lebat dari varietas lain. Perawatannya juga mudah namun hasilnya justru lebih banyak,” sebutnya.

Wahid mengaku bahwa penggunaan IPB 9G dapat menghemat biaya tanam, tahan hama penyakit, dan dapat meningkatkan pendapatannya.

Baca Juga: Pengendara Fortuner Tersangka Atas Pemalsuan Plat TNI, Ditahan di Polda Metro Jaya, Terancam 6 Tahun Penjara

“Saya sangat merekomendasikan IPB 9G. Silakan datang melihat langsung padi IPB 9G yang saya tanam,” tegasnya.

Dalam kesempatan itu, Prof Ernan menyampaikan terima kasih kepada PRISMA (program kemitraan antara Pemerintah Indonesia dan Pemerintah Australia untuk pertumbuhan pasar pertanian nasional), yang telah mendukung IPB University dalam mempromosikan dan mengedukasi petani untuk menggunakan varietas benih padi unggulan, termasuk benih padi cerdas iklim.

“Mengubah perilaku petani merupakan salah satu tantangan terbesar di dalam agribisnis. Melalui kerja sama dengan PRISMA, kami sanggup memasarkan benih ke petani melalui pemasaran berbasis edukasi yang mampu mendorong petani untuk mengadopsi benih cerdas iklim,” ujarnya.

Baca Juga: BNPB : 272 KK dan 828 Jiwa Terdampak ERUPSI G Ruang di Sulawesi Utara, Bupati: Berlakukan Masa Tanggap Darurat

Pengembangan Benih Padi Cerdas Iklim

Dalam pengembangan benih padi IPB 9G, IPB University telah menjalin kemitraan dengan PRISMA sejak tahun 2021 untuk pemasaran dan edukasi benih padi unggulan ke petani kecil.

Melalui kemitraan tersebut, PRISMA mendukung IPB University dalam melakukan uji coba varietas benih cerdas iklim, menghubungkan dengan penangkar benih lokal dan distributor untuk memperluas cakupan pasar, serta memberikan insight mengenai perilaku petani untuk pengembangan benih di masa depan.

Kolaborasi ini sukses dalam mengintroduksi benih padi cerdas iklim IPB 3S ke petani-petani kecil di wilayah Jawa Tengah. Kesuksesan tersebut menumbuhkan kepercayaan diri IPB University dalam mengembangkan dan meluncurkan varietas IPB 9G sebagai inovasi lanjutan dari varietas 3S, serta varietas 12-15G yang masih dalam tahap uji coba komersial.*** 

Halaman:

Editor: Agus Sopyan

Sumber: IPB University


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah