Prabowo Akan Lakukan Seperti yang Dilakukan Jokowi Jika Sudah Dilantik Jadi Presiden RI

- 21 Maret 2024, 05:45 WIB
Arsip foto - Prabowo Subianto dan Presiden Jokowi saat peresmian Rumah Sakit Pusat Pertahanan Negara (RSPPN) Panglima Besar Soedirman di Jakarta, Senin 19 Februari 2024.
Arsip foto - Prabowo Subianto dan Presiden Jokowi saat peresmian Rumah Sakit Pusat Pertahanan Negara (RSPPN) Panglima Besar Soedirman di Jakarta, Senin 19 Februari 2024. /ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/

DESKJABAR - Usai secara resmi diumumkan oleh KPU RI sebagai pemenang Pemilu 2024, Prabowo Subianto mengucapkan terima kasih kepada Presiden Joko Widodo atas dukungan yang diberikannya sehingga ia terpilih menjadi Presiden RI 2024-2029, Rabu 20 Maret 2024.

Menurut Prabowo, Presiden Jokowi merupakan sosok negarawan yang patut dicontoh. Ia menegaskan, salahsatu yang patut dicontoh dari sosok Jokowi itu adalah soal rekonsiliasi.

Prabowo menegaskan, hal itu pulalah yang akan dilakukannya saat nanti telah dilantik menjadi Presiden RI 2024-2029 demi persatuan dan kesatuan bangsa

"Dengan kenegarawanan beliau, beliau telah memberi contoh. Rekonsiliasi besar lawan beliau sekian tahun sepuluh tahun ya, beliau rangkul dan bahkan beliau yang jaga," ujar Prabowo diktupi dari tayangan video yang diunggah Antara, Kamis 21 Maret 2024.

Baca Juga: Apakah Transisi Pemerintahan Jokowi ke Prabowo Akan Berjalan Mulus? Begini Kata Pengamat Politik

Prabowo menyadarai dan mengakui, sangat besar peran Jokowi dalam mendorong dirinya sehingga berhasil mendapat mandat dari mayoritas rakyat Indonesia melalui Pemilu 2024.

"Karena itu saya harus menyampaikan penghargaan saya yang sebesar-besarnya kepada beliau (Jokowi)," kata Prabowo Subianto.

Prabowo Subianto juga mengucapkan terima kasih kepada jajaran penyelenggara pemilihan umum (Pemilu) dari mulai Komisi Pemilihan Umum (KPU), Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) karena dianggap sukses menggelar ajang pesta demokrasi tahun ini.

"Saya juga ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh jajaran penyelenggara pemilu, dalam hal ini KPU dan seluruh jajarannya di tingkat KPU Provinsi, KPU Kabupaten, PPK, KPPS, seluruh PPLN di 128 negara," kata Prabowo saat menyampaikan pidato kemenangan di kediamannya kawasan Kartanegara IV, Jakarta Selatan, Rabu 20 Maret 2024.

Baca Juga: Soal Pemberian THR untuk Ojol, Kadin Menilai Kurang Tepat

Pemilu terbesar dunia

Menurut Prabowo, pemilu di Indonesia merupakan salah satu ajang pemilu yang terbesar di dunia. Dia pun kerap mendapat ucapan selamat kepada banyak kepala negara atas kesuksesan pemerintah menyelenggarakan ajang besar tersebut.

Tidak hanya itu, dia juga mengapresiasi jajaran TNI dan Polri lantaran sudah memastikan pemilih tahun ini berjalan aman dan tentram.

Dengan terpilihnya dirinya dan Gibran Rakabuming Raka sebagai Wakil Presiden RI, dia yakin seluruh kelompok masyarakat akan bersatu dan menjunjung tinggi kemakmuran bersama.

Sebagaimana diketahui bersama, Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI telah menetapkan pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden RI Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2024-2029.

Penetapan tersebut tertuang dalam Keputusan KPU Nomor 360 Tahun 2024 tentang Penetapan hasil Pemilihan Umum Presiden dan Wakil Presiden, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat, Dewan Perwakilan Daerah, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi, dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten/Kota Secara Nasional dalam Pemilihan Umum Tahun 2024.

Baca Juga: Film Horor Komedi 'Agak Laen' Jadi Film Indonesia Pertama Tayang di Amerika Serikat di Tahun 2024

"Hasil Pemilihan Umum secara nasional sebagaimana dimaksud dalam Diktum Kesatu sampai dengan Diktum Kelima ditetapkan pada hari Rabu tanggal 20 bulan Maret tahun 2024 pukul 22.18.19 menit WIB," kata Ketua KPU RI Hasyim Asy'ari di Gedung KPU RI, Jakarta, Rabu 20 Maret 2024 malam.

Hasyim mengungkapkan, dari total surat suara sah yang berjumlah 164.227.475 suara. pasangan Prabowo-Gibran meraih 96.214.691 suara.

Kemudian pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar memperoleh 40.971.906 suara, dan pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud Md 27.040.878 mendapatkan suara.***

Editor: Zair Mahesa

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x