Ini Penyebab Kecelakaan Kereta Api Argo Wilis dan Argo Semeru Kata Kapolres Kulon Progo: Tidak Ada Korban Jiwa

- 17 Oktober 2023, 16:54 WIB
 Terjadi kecelakaan yang melobatkan Kereta Api Argo Semeru relasi Gambir-Surabaya dan Kereta Api Argo Wilis reasi Bandung-Gubeng (Surabaya) Selasa 17 Oktober 2023 sekitar pukul 13.30 WIB di Dusun Kalimenur, Kalurahan Sukoreno, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Terjadi kecelakaan yang melobatkan Kereta Api Argo Semeru relasi Gambir-Surabaya dan Kereta Api Argo Wilis reasi Bandung-Gubeng (Surabaya) Selasa 17 Oktober 2023 sekitar pukul 13.30 WIB di Dusun Kalimenur, Kalurahan Sukoreno, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta. /ANTARA/HO-BNPB/

DESKJABAR - Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Kulon Progo memastikan tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan yang melibatkan Kereta Api Argo Wilis dengan Kereta Api Argo Semeru di Dusun Kalimenur, Kalurahan Sukoreno, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Kereta Api Argo Semeru relasi Gambir-Surabaya dari arah Jakarta, dan Kereta Api Argo Wilis reasi Bandung-Gubeng (Surabaya) dari Yogyakarta mengalami kecelakaan Selasa 17 Oktober 2023 sekitar pukul 13.30 WIB.

Baca Juga: Informasi Perjalanan Kereta Api di Stasiun Tasikmalaya: Catat, Kini Jadwal Tiba dan Berangkat Lebih Cepat

Baca Juga: Auto Kaya, Kini Giliran 35 Desa-Kelurahan di Tasikmalaya Dapat Uang Ganti Rugi Tol Getaci: Ini Daftarnya

"Tidak ada korban jiwa," kata petugas PMI Kulon Progo Ikhbal Taufik di Kulon Progo.

Dia menjelaskan penumpang kereta api yang mengalami luka ringan, sedang, dan berat sebanyak sembilan orang, salah satunya dibawa ke RSUD Wates untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut.

Sedangkan lainnya, ditangani di lokasi kejadian dan ratusan penumpang kedua kereta api dievakuasi ke Stasiun Wates menunggu kebijakan PT Kereta Api.

"Data ini masih bergerak, karena ada beberapa yang ditangani di rumah sakit berbeda," katanya.

Kecelakaan bermula saat kereta Argo Semeru dari Surabaya ke Jakarta tiba-tiba tergelincir dari rel. Sementara itu dari arah Bandung-Surabaya melaju kereta Argo Wilis, sehingga menabrak gerbong Argo Semeru.

Halaman:

Editor: Zair Mahesa

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x