UPDATE TERKINI, Kasus Penembakan Istri TNI, Panglima Andika Perkasa Akui Ini Soal Kopda M, Suami Korban

- 23 Juli 2022, 06:48 WIB
Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa gerak cepat tangani kasus penembakan istri anggota TNI di Semarang
Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa gerak cepat tangani kasus penembakan istri anggota TNI di Semarang /Ryohan B/Koran Jakarta

Suami korban terlibat?

Gerak cepat TNI yang turun langsung membuahkan hasil dengan menangkap seorang pelaku, sedangkan tiga orang lagi masih diburu.

Sementara itu, sejak kejadian Kopda M menghilang, padahal yang tertembak adalah istrinya sendiri.

Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa pun dengan tegas bahwa Kopda M diduga terlibat dalam penembakan istrinya tersebut.

Pihak TNI gerak cepat langsung memeriksa saksi saksi dan bukti elektronik.

"Iya, itu karena kan sudah pemeriksaan bukan hanya saksi tapi juga dari elektronik dan semuanya mengarah ke sana. Jadi itulah yang kami dapatkan sejauh ini," kata Andika Perkasa kepada wartawan di Mako Kolinlamil Jakarta Utara pada Jumat 22 Juli 2022.

Menurut Andika, Kopda M menghilang sejak penembakan korban, dan kini sedang dicari oleh pihak TNI.

Bahkan Andika menegaskan pihaknya memiliki saksi yang punya hubungan khusus dengan suami korban.

Gerak cepat TNI dalam menangani kasus penembakan di Semarang tersebut diapresiasi masyarakat bahkan beberapa netizen langsung memenuhi kolom komentar instagram infokomando.official yang memuat pernyataan Panglima TNI tersebut.

Baca Juga: Apa Arti Selongsong dan Proyektil Seperti Ditemukan di Lokasi Penembakan Istri TNI di Semarang?

Halaman:

Editor: Yedi Supriadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x