Gunung Semeru Meletus 4 Desember 2021, Begini Penampakan di Lumajang, Jawa Timur

- 4 Desember 2021, 17:54 WIB
Gunung Semeru di Lumajang erupsi sore ini. /Tangkap Layar Video Warga Sekitar Semeru
Gunung Semeru di Lumajang erupsi sore ini. /Tangkap Layar Video Warga Sekitar Semeru //Tangkap Layar Video Warga Sekitar Semeru

DESKJABAR - Gunung Semeru di kecamatan Candipuro, Kebupaten Lumajang, Erupsi sekitar pukul 15.15 WIB, berikut penampakan Gunung Semeru meletus.

Dikutip Desk Jabar dari kabarlumajang.pikiran-rakyat.com. Bupati Lumajang Thoriqul Haq membenarkan Gunung Semeru sore ini erupsi.

“Sekarang masih terjadi hujan disertai awan, tentu dari erupsi,” kata Bupati Thoriq, seperti dikutip dari wawancara bersama program Breaking News Youtube BeritaSatu.

“Saya baru dapat laporan dari lokasi, jembatan yang hubungan jembatan Pronojiwo dan Candipuro putus.

“Jembatan menghubungkan Lumajang dan Malang putus,” katanya.

Baca Juga: Novi Widyasari Diduga Korban Pemerkosaan Sebelum Bunuh Diri di Makam Ayahnya, 'Temenin Mama Nak'

Ia mengakui, pukul 00.00 sampaio 01.30 lava pijar intensitas tinggi, ada letusan-letusan.

“Tadi pagi tidak mengkhawatirkan. Jam 12 siang sampai jam 3 sore hujan sangat lebat.

“Pukul 15.15 awan dari Semeru ini turun disertai hujan. Keadaan di beberapa kecamatan gelap. Sekarang Gunung Semeru meletus masih berlangsung.

“Terutama di Kecamatan Candipuro dan Pronojiwo,” tuturnya.

Dari pantauan sementara, hujan abu vulkanik terjadi di beberapa titik mulai dari kecamatan Pasrujambe, Candipuro, dan Pronojiwo.

Bahkan, akibat Gunung Semeru meletus disekitar area tambang di Dusun Kamar Kajang, Desa Sumberwuluh Kecamatan Candipuro banyak truk-truk pasir yang putar balik akibat tebalnya awan abu vulkanik.

"Ini sekitar jam 3 hujan abu, dan banyak truk pasir yang putar balik," kata Rahmad warga sekitar.***

Editor: Sanny Abraham

Sumber: Kabar Lumajang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x