Korban Kebakaran Lapas Tangerang Terus Bertambah, Sampai Hari Ini Korban Meninggal Menjadi 44 Orang

- 10 September 2021, 04:56 WIB
Jenazah Adam Maulana warga Desa Cimerang, Kecamatan Purabaya, Kabupaten Sukabumi, Jabar korban kebakaran Lapas Tangerang yang sebelumnya selamat dan mengalami luka berat akibat tragedi kebakaran Lapas Tangerang
Jenazah Adam Maulana warga Desa Cimerang, Kecamatan Purabaya, Kabupaten Sukabumi, Jabar korban kebakaran Lapas Tangerang yang sebelumnya selamat dan mengalami luka berat akibat tragedi kebakaran Lapas Tangerang /Antara

DESKJABAR- Korban kebakaran Lapas Tangerang Banten yang meninggal dunia terus bertambah. Warga Kabupaten Sukabumi yang mengalami luka berat pada peristiwa kebakaran Lapas Tangerang akhirnya meninggal dunia.

Adam Maulana yang jadi korban kebakaran Lapas Tangerang setelah menjalani perawatan di RSUD Tangerang akhirnya menghembuskan nafas terakhirnya.

Informasi yang dihimpun dari Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Kementerian Hukum dan HAM RI, Adam Maulana yang merupakan warga binaan Lapas Kelas I Tangerang terpidana kasus peredaran narkoba yang menjadi korban kebakaran Lapas Tangerang.

Baca Juga: Dapatkan Nama FF Keren 2021 Juga Kode Redeem Hari Ini Dari Garena Free Fire Yang Belum Dipakai

Baca Juga: Peluang Dapatkan Pumpkin Warior, Plague Doctor Dengan Kode Redeem FF Garena Free Fire 10 September 2021

Baca Juga: Usai Adegan Menelanjangi Anya Geraldine, Gading Marten Kepincut Bokong Cewek di Amerika

Adam Maulana sempat diselamatkan dari kepungan api yang semakin membesar, tapi mengalami luka berat di sekujur tubuh dan langsung dilarikan ke rumah sakit.

"Kami mendapat informasi bahwa Adam Maulana menghembuskan nafas terakhirnya pada Kamis, 9 September saat menjalani perawatan di RSUD Tangerang," kata Kepala Bagian Humas dan Protokol Ditjen Pemasyarakatan Kemenhumkam RI Rika Aprianti kepada wartawan melalui sambungan telepon, sebagaimana dikutip Deskjabar dari ANTARA, Jumat 10 September 2021.

Korban yang merupakan warga Kampung Cipeusing, Desa Cimerang, Kecamatan Purabaya ini sudah satu tahun mendekam di Lapas Tangerang karena terlibat kasus peredaran narkoba.

Halaman:

Editor: Yedi Supriadi

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x