Kota Tangerang, Seperlima Penduduk Terkena Covid-19

- 14 Juli 2021, 18:13 WIB
Petugas melakukan pengisian ulang tabung oksigen ukuran satu meter kubik di kawasan Puspemkot Tangerang, Tangerang, Banten, Rabu (14/7/2021). Pemerintah Kota Tangerang bekerjasama dengan pihak swasta memberikan pengisian ulang oksigen gratis untuk masyarakat kota Tangerang yang melakukan isolasi mandiri karena COVID-19. ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal/foc.
Petugas melakukan pengisian ulang tabung oksigen ukuran satu meter kubik di kawasan Puspemkot Tangerang, Tangerang, Banten, Rabu (14/7/2021). Pemerintah Kota Tangerang bekerjasama dengan pihak swasta memberikan pengisian ulang oksigen gratis untuk masyarakat kota Tangerang yang melakukan isolasi mandiri karena COVID-19. ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal/foc. /MUHAMMAD IQBAL/ANTARA FOTO

DESKJABAR - Penduduk Kota Tangerang, Banten yang terkena Covid-19 dikabarkan sudah mencapai 20,6 persen alias seperlima penduduk kota itu. 

Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah, di Tangerang, Rabu, 14 Juli 2021, menyebutkan, angka positivity rate atau perbandingan antara jumlah kasus positif Covid-19 dengan jumlah tes yang dilakukan di Kota Tangerang selama tiga hari terakhir mencapai 20,6 persen.

Disebutkan,  dari tiga hari dilaksanakan swab massal, dari testing sebanyak 5.587 spesimen, yang terkonfirmasi positif sebanyak 1.154 orang atau 20,6 persen positifity ratenya alias seperlima,

"Angka tersebut terhimpun dari 13 kecamatan," kata Arief R Wismansyah dalam keterangan resminya di Tangerang.

Baca Juga: Gibran Terkena Covid-19, Kini Melakukan Isolasi Mandiri

Wali Kota Arief R Wismasnyah meminta kepada pegawai Pemkot untuk memaksimalkan pelaksanaan PPKM Darurat, dengan membatasi kegiatan masyarakat maupun aktivitas di sejumlah sektor.

Kegiatan pengawasan tersebut melalui Operasi Aman Bersama (OAB) yang dilakukan pegawai di seluruh wilayah bersama Kepolisian dan TNI dengan sasaran adalah warga maupun pelaku usaha yang melanggar aturan protokol kesehatan.

Sebab dengan berkurangnya mobilitas masyarakat maka akan menekan penyebaran COVID-19 yang saat ini kasusnya sedang mengalami lonjakan sangat drastis.

Baca Juga: Jokowi Pantau Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 bagi Siswa di SMA 5 Bandung yang Diselenggarakan oleh BIN

Kepada Camat dan Lurah di seluruh wilayah, ia mengimbau agar mengoptimalkan program Tangguh Jaya Sigacor pada setiap RT/RW. Dalam kegiatan di lapangan adalah berupa pengawasan lingkungan untuk menekan penyebaran COVID-19

Wali Kota Arief juga mengajak kepada seluruh pegawai yang mengikuti rapat tersebut untuk bisa mendoakan para tenaga kesehatan, para pegawai atau orang-orang yang telah gugur dalam mengentaskan pandemi.

"Mari kita bersama-sama untuk bisa mendoakan rekan-rekan kita yang telah gugur dalam melaksanakan tugasnya mengentaskan pandemi Covid-19, Semoga Allah SWT menempatkan mereka di sisi terbaik-Nya," kata Wali Kota Tangerang, dikutip Antara. ***

Editor: Kodar Solihat

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah