Akhir 2023, Beberapa Desa di Ciamis dan Tasikmalaya Akan Pamit, Lenyap Tenggelam oleh Bendungan Ini

- 22 Agustus 2023, 08:27 WIB
Bendungan Leuwikeris di perbatasan Kabupaten Cianis dan Kabupaten Tasikmalaya Jawa Barat, kini sedang dikebut pengerjaannya agar selesai sesuai target akhir tahun 2023. Nanti, akan ada sejumlah desa di Ciamis dan Tasikmalaya yang bakal lenyap dan tenggelam oleh air waduk.
Bendungan Leuwikeris di perbatasan Kabupaten Cianis dan Kabupaten Tasikmalaya Jawa Barat, kini sedang dikebut pengerjaannya agar selesai sesuai target akhir tahun 2023. Nanti, akan ada sejumlah desa di Ciamis dan Tasikmalaya yang bakal lenyap dan tenggelam oleh air waduk. /Dok. pu.go.id/

DESKJABAR - Di akhir tahun 2023 ini, Kabupaten Ciamis dan Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat (Jabar) akan kehilangan beberapa desanya karena tenggelam dan tergenang oleh Bendungan Leuwikeris.

Desa-desa tersebut akan lenyap terendam jutaan meter kubik air Bendungan Leuwikeris yang ditargetkan selesai dan diresmikan di akhir tahun 2023 ini.

Akibat dari itu pula, Kabupaten (Kab) Ciamis dan Kabupaten Tasikmalaya terpaksa harus merevisi atau mengubah peta bumi wilayah teritorialnya.

Baca Juga: Cantiknya Wajah Baru Situ Bagendit Garut: Jadi Wisata Kelas Dunia, Hari Ini Diresmikan Ridwan Kamil

Baca Juga: Ridwan Kamil Panen Penawaran: Ada Pilgub Jabar+DKI, Menteri hingga Cawapres, Mana yang Dipilih? INI KATA DIA!

Bendungan Leuwikeris yang termasuk ke dalam salah satu Program Strategis Nasional (PSN) Bidang Sumber Daya Air sebagaimana tercantum dalam Perpres No 109 Tahun 2020, memang berada di perbatasan Kab Ciamis dan Kab Tasikmalaya

Sejumlah desa yang akan lenyap dan teggelam oleh genangan air Bendungan Leuwikeris itu berada di Kecamatan Ciamis, Cijeungjing dan Kecamatan Cimaragas (Kab Ciamis).

Sedangkan sejumlah desa di Kabupaten Tasikmalaya yang alan tenggelam oleh Bendungan Lewukeris meliputi wilayah Kecamatan Cineam, Kecamatan Karangjaya serta  Kecamatan Cikatomas.

Halaman:

Editor: Zair Mahesa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x