PEMBANGUNAN Tol Getaci Dimulai Akhir Tahun 2023, Investor Asal China Berminat Ikut Lelang Tol Gedebage Ciamis

- 22 Juli 2023, 08:38 WIB
Sejumlah investor asal China minati proyek Tol Getaci yang akan membentang dari Gedebage hingga Ciamis. Kementerian PUPR berharap pembangunan kontruksi dimulai akhir tahun 2023
Sejumlah investor asal China minati proyek Tol Getaci yang akan membentang dari Gedebage hingga Ciamis. Kementerian PUPR berharap pembangunan kontruksi dimulai akhir tahun 2023 /Antara/Aji Styawan/

DESKJABAR – Setelah market sounding dilakukan pada 10 Juli 2023, Kementerian PUPR berharap pembangunan kontruksi Tol Getaci akan bisa dimulai akhir tahun 2023. Ada sejumlah investor yang tertarik menggarap Tol Gedebage hingga Ciamis tersebut, di antaranya datang dari China.

Kertertarikan investor asal China di proyek Tol Getaci tersebut setelah mereka mengikuti paparan di market sounding pada 10 Juli 2023. Saat ini Kementerian PUPR tengah mempersiapkan lelang ulang, dengan harapan usai proses lelang, pembangunan kontruksi tol yang akan membentang dari Gedebage hingga Ciamis ini akan bisa dimulai akhir tahun 2023.

Baca Juga: TERNYATA Tol Lingkar Selatan Bandung Sudah Direncanakan Sejak 2011, Terkoneksi 2 Jalan Tol Melalui Rute INI

Adanya ketertarikan sejumlah investor asal China tersebut, dikemukakan Direktur Jenderal Pembiayaan Infrastruktur dan Perumahan Herry Trisaputra Zuna kepada para wartawan di Jakarta, Jumat, 21 Juli 2023.

Kabar ini tentu semakin menggembirakan bagi warga Jawa Barat yang menunggu kepastian pembangunan Tol Getaci prioritas yang akan membentang dari gedebage hingga Ciamis sepanjang 108 kilometer.

Dengan adanya kepastian tersebut, diharapkan proses pembebasan lahan akan semakin dipercapat. Saat ini, proses pembebasan lahan masih fokus di Seksi 1 ruas Gedebage hingga Kecamatan Banyuresmi di Garut utara.

Proses pembebasan lahan akan berlanjut di akhir bulan ini dimana akan berlangsung pembaaran uang ganti rugi atau UGR tahap 2 kepada warga di Desa Karangmulya, Kecamatan Kadungora, Kabupaten Garut.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Berbagai Sumber Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x