PEMBANGUNAN Tol Getaci Dimulai Akhir Tahun 2023, Investor Asal China Berminat Ikut Lelang Tol Gedebage Ciamis

- 22 Juli 2023, 08:38 WIB
Sejumlah investor asal China minati proyek Tol Getaci yang akan membentang dari Gedebage hingga Ciamis. Kementerian PUPR berharap pembangunan kontruksi dimulai akhir tahun 2023
Sejumlah investor asal China minati proyek Tol Getaci yang akan membentang dari Gedebage hingga Ciamis. Kementerian PUPR berharap pembangunan kontruksi dimulai akhir tahun 2023 /Antara/Aji Styawan/

Sementara di Desa Srirahayu, Kecamatan Cikancung, Kabupaten Bandung akan dilaksanakan musyawarah UGR.

Sejumlah Investor Berminat Garap Tol Getaci

Mengutip dari kantor berita Antara, Direktur Jenderal Pembiayaan Infrastruktur dan Perumahan, Herry Trisaputra Zuna mengatakan bahwa saat ini proyek Tol Getaci tengah dalam persiapan lelang ulang setelah dilakukannya market sounding pada 10 Juli 2023.

Dalam paparan di market sounding, timeline perencanaan proyek Tol Getaci maka pada tahap selanjutnya adalah memasuki tahap lelang yang ditargetkan dilakukan pada kuartal 3 atau Q3 tahun 2023, atau antara Juli hingga September tahun ini.

Baca Juga: Ungkapan Yaya Sunarya dan Marc Klok Jelang Laga Persib Bandung vs PSM Makassar Hari ini, Tanpa Luis Milla

Menurut Herry, pasca market sounding tahapan selanjutnya sebelum dilakukan lelang ulang adalah pengumuman prakualifikasi, penawaran atau bidding, serta proses-proses pelelangan lainnya.

Herry menambahkan, sejumlah investor tertarik dalam market sounding proyek Jalan Tol Getaci. Bahkan di antaranya ada sejumlah investor asal China yang juga berminat untuk menggarap proyek yang akan menghabiskan investasi sekitar Rp 37 triliun tersebut.

Herry juga mengatakan bahwa Kementerian PUPR berharap pembangunan kontruksi Tol Getaci bisa dimulai akhir tahun 2023.

"Untuk konstruksi harus ada penetapan pemenangnya terlebih dahulu, kalau kita mau konstruksi tersebut dimulai pada akhir tahun maka lelangnya harus sekarang karena membutuhkan waktu," paparnya.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Berbagai Sumber Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x