TOL GETACI Meningkatkan Perekonomian Masyarakat Selatan Jawa Barat

- 3 Februari 2023, 16:35 WIB
Ilustrasi Rest Area Tol Getaci menjadi salah satu yang akan meningkatkan perekonomian masyarakat selatan Jawa Barat
Ilustrasi Rest Area Tol Getaci menjadi salah satu yang akan meningkatkan perekonomian masyarakat selatan Jawa Barat /pu.go.id/

Tol Getaci terdiri dari 4 seksi yakni Seksi 1 Junction Gedebage – Garut Utara (45,20 km), seksi 2 Garut Utara - Tasikmalaya (50,32 km), seksi 3 Tasikmalaya – Patimuan (76,78 km), dan seksi 4 Patimuan – Cilacap (34,35 km).

Baca Juga: 2 Desa Sudah Terima Ganti Rugi Tol Getaci, Berikut Daftar Harga Pembebasan Lahan dan Desa yang Auto Sultan

Pembangunan jalan Tol dengan nilai investasi Rp 56 triliun ini akan dibagi menjadi dua tahap. Tahap pertama Gedebage – Tasikmalaya rencananya akan mulai dibangun pada tahun 2022 dan selesai di tahun 2024. Sementara untuk tahap kedua yakni Tasikmalaya – Cilacap konstruksinya dimulai pada 2027 dan selesai di 2029.

Tol ini akan memiliki 9 buah simpang susun dan 1 buah junction, yaitu junction Gedebage yang akan terkoneksi dengan jalan tol Padalarang – Cileunyi (Padaleunyi).

Jalan tol ini akan memiliki 2x2 lajur dengan lebar lajur 3,6 meter, serta akan dibangun dengan desain struktur at grade sepanjang 175,27 km, struktur elevated sepanjang 22,26 km, dan pile slab sepanjang 9,12 km.

Halaman:

Editor: Suhardi Arjuna

Sumber: pu.go.id YouTube Nirwati Channel


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x