Kantor Dinas Pendidikan Tasikmalaya Disatroni Kawanan Perampok, Kegiatan Pegawai Dihentikan Sementara

- 20 Juni 2022, 14:05 WIB
Kantor Dinas Pendidikan Kabupaten Tasikmalaya di Jl. Ir. H. Juanda, Mangunreja, dipasangi garis polisi usai disatroni kawanan perampok
Kantor Dinas Pendidikan Kabupaten Tasikmalaya di Jl. Ir. H. Juanda, Mangunreja, dipasangi garis polisi usai disatroni kawanan perampok /Kabar Priangan/ Aris MF/

DESKJABAR - Kantor Dinas Pendidikan Kabupaten Tasikmalaya di Jl. Ir. H. Juanda, Mangunreja, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, disatroni kawanan perampok, Senin, 20 Juni 2022 dinihari.

Kawanan perampok yang beraksi di Dinas Pendidikan Kabupaten Tasikmalaya itu sempat melumpuhkan tiga pegawai piket. Mereka menyekap dan mengikat ketiga pegawai sambil menodongkan senjata tajam.

Entah berapa orang jumlah perampok yang menyatroni Dinas Pendidikan Kabupaten Tasikmalaya dini hari tadi. Iin, salah seorang pegawai yang disekap perampok, mengatakan, jika mendengar suaranya jumlah mereka cukup banyak. Dari suaranya pun tampaknya mereka bukan orang Sunda.

Dari hasil sementara olah TKP pihak kepolisian, perampok berhasil melarikan uang Rp36 juta yang tersimpan di brankas Dinas Pendidikan Kabupaten Tasikmalaya. Selain itu, sejumlah barang, di antaranya beberapa laptop, hilang.

Akibat peristiwa itu, kegiatan pegawai hari ini dihentikan sementara untuk kepentingan penyelidikan pihak kepolisian.

Baca Juga: JALAN TOL: Rampok Sebar Buah Jeruk dan Dedaunan Berisi Paku Tajam, WASPADA..!

Garis polisi juga telah dipasang, dan sejumlah petugas dari Polres Kabupaten Tasikmalaya masih melakukan olah TKP.

Kasat Reskrim Polres Tasikmalaya, AKP Dian Pornomo membenarkan adanya kejadian perampokan di Kantor Dinas Pendidikan Kabupaten Tasikmalaya.

Namun AKP Dian belum memberikan keterangan lebih jauh. Menurutnya, para petugas masih melakukan olah TKP dan meminta keterangan terhadap beberapa saksi.

Halaman:

Editor: Samuel Lantu

Sumber: Wawancara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x