Inilah Sederet Jabatan Penting, Kolonel Infanteri Priyanto Terseret Kasus Tabrak Lari Nagreg Handi dan Salsa

- 26 Desember 2021, 12:56 WIB
Kolonel Infantri Priyanto
Kolonel Infantri Priyanto /Penrem Wijayakusuma/

 

DESKJABAR- Kolonel Infanteri Priyanto namanya terus ramai dibicarakan sejak terungkapnya kasus tabrak lari Nagreg Kabupaten Bandung yang menewaskan Dua Sejoli, Handi Saputra dan Salsabila.

Diketahui selain Kolonel Infanteri Priyanto juga ada dua nama lainnya Kopda AD dan Kapda A. Mereka bertiga setelah menabrak malah membuang Handi dan Salsabila ke Sungai Serayu di Cilacap dan Jawa Tengah.

Kolonel Infanteri Priyanto kini menduduki Kasie Intel Korem 133/NW Gorontalo. Lulusan Akademi Militer (Akmil) 1994 tersebut sebelumnya pernah menjadi Dandim 0730 Gunungkidul Yogyakarta yakni pada tahun 2015.

Baca Juga: MAU Dapat 100 Diamond FF Gratis di Pengujung 2021, Ini Even dan Ikuti Caranya, FIX Pasti Booyah

Baca Juga: Profil dan Biodata Nadeo Argawinata, Kiper Timnas Indonesia Kerasukan Skill Kepa Arrizabalaga di AFF 2020

Kemudian selepas jabatan Dandim, Kolonel Infanteri Priyanto menduduki jabatan penting lainnya, April 2019.

Kolonel Infanteri Priyanto pada April 2019 menduduki Irutum Inspektorat Kodam IV/Diponegoro di Semarang.

Selanjutnya Kolonel Infanteri Priyanto juga pernah menjadi Tim Pengawas dan Pemeriksa (Wasrik) Itdam IV/Dipenogoro.

Selanjutnya Priyanto mendapat kenaikan pangkat dari Letkol ke Kolonel setelah menduduki jabatan Kasie Intel Korem 133/NW Gorontalo.

Halaman:

Editor: Yedi Supriadi

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x