Sapi Gila Brasil, Jawa Barat Masih Aman dari Resiko Penularan di Indonesia

- 6 September 2021, 14:28 WIB
Ternak sapi
Ternak sapi /Kodar Solihat/DeskJabar

DESKJABAR – Keberadaan daging sapi asal Brasil di Indonesia, khususnya Jawa Barat diduga sudah minim, sehingga kabar terjadina sapi gila di negara itu belum perlu dikhawatirkan.

Dalam kasus sapi gila di Brasil, daerah Jawa Barat dinilai masih aman dari resiko penularan, karena sedang tidak ada impor sapi hidup dari negara di Amerika Selatan itu.

Karena terjadinya sapi gila di Brasil, membuat negara Cina sementara menghentikan impor daging dari negara di Amerika Selatan itu.

Jawa Barat diketahui merupakan salah satu wilayah yang juga impor daging sapi asal Brasil.

Baca Juga: FAKTA MP40 Crazy Bunny dan Kode Redeem FF 7 September 2021, Flaming Red, 100 Points, dan 999 Diamond

Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan Provinsi Jawa Barat, Jafar Ismail, melalui Kepala Bidang Kesehatan Hewan dan Kesmavet, Supriyanto, di Bandung, Senin, 6 September 2021, mengatakan, daging sapi asal Brasil yang ada di Jawa Barat kebanyakan adalah dalam bentuk daging impor.

Disebutkan, pada awal September 2021 ini, informasi diperoleh dari lapangan belum ada impor sapi bakalan dari Brasil.

Kalau pun ada impor daging sapi asal Brasil, menurut Supriyanto,  baru dalam bentuk daging.

“Namun jika dikaitkan dengan temuan BSE alias sapi gila pada daging sapi yang diimpor Cina dari Brasil, merupakan jenis "atypical", yang belum ada bukti tipikal dapat menular,” ujar Supriyanto kepada DeskJabar.

Halaman:

Editor: Kodar Solihat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x