Belakangan Ini Bandung dan Sekitarnya Dilanda Hujan Sejak Subuh Hingga Pagi, Ini Penjelasan BMKG

- 8 Februari 2021, 16:49 WIB
Bandung dan sekitarnya dilanda hujan sejak subuh hingga pagi
Bandung dan sekitarnya dilanda hujan sejak subuh hingga pagi /Pixabay/Satya Tiwari/

DESKJABAR – Dalam beberapa hari belakangan, untuk memulai hari di wilayah Bandung dan sekitarnya terhambat dengan turunnya hujan sejak subuh hingga pagi bahkan disertai angin dingin.

Hujan sejak subuh hingga pagi di wilayah Kota Bandung dan sekitarnya pada hari Minggu 7 Februari 2021, membuat jalanan pagi yang selalu ramai dengan kegiatan olahraga masyarakat, praktis menjadi sepi.

Masyarakat memilih untuk berdiam diri di rumah melakukan kegiatan  bersama keluarga, karena hujan yang turun hampir sepanjang hari di sebagian wilayah.

Baca Juga: INFO COVID-19, Zona Merah di Jawa Barat Tinggal Menyisakan Satu Daerah Ini

Pada Senin 8 Februari 2021 pagi di beberapa ruas jalan di Kota Bandung, seperti di Cibaduyut dan Kopo terjadi kemacetan yang cukup panjang. Hal ini terjadi karena pada saat bersamaan, sebagian masyarakat sedang dalam perjalanan menuju ke tempat bekerja mereka.

Menggapi hujan yang turun sejak subuh dalam beberapa hari terakhir di wilayah Bandung Prakirawan Cuaca BMKG Bandung, Yuni Yulianti, mengemukakan bahwa hal itu terjadi akibat kelembabab udara yang cukup tinggi di wilayah Bandung dan sekitarnya.

Mengutip dari PRFM News dengan artikel judul “BMKG Jelaskan Penyebab Bandung Diguyur Hujan Pagi Hari dan Prakiraan Cuaca Hari Ini”,Yuni menjelaskan bahwa kelembapan tinggi, maka berpeluang membentuk awan-awan hujan.

Baca Juga: Cemburu, Motif Pelaku Cekik Weni Tania Hingga Tewas Lalu Tusuk Anus Korban dengan Bambu

“Untuk di Bandung dan sekitarnya, memang untuk dini hari dan pagi hari kelembapan udara tercatat di Stasiun Geofisika Bandung mencapai 100 persen,” tuturnya.

“Artinya pertumbuhan awan-awan cukup tinggi sehingga peluang untuk hujan di pagi hari sangat tinggi hingga esok hari," katanya menambahkan.

Yuni menuturkan, kondisi ini masih akan terjadi hingga besok Selasa 9 Februari 2021.

Sementara untuk hari ini, lanjut Yuni, kelembapan udara masih mendukung pembentukan awan-awan hujan di sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Bandung dan sekitarnya.

Baca Juga: Mentan : Produksi Padi akan Turun Jika Pupuk Bersubsidi Dicabut

Pada hari ini, BMKG telah mengeluarkan peringatan dini cuaca yang dikeluarkan BMKG Bandung hari ini, agar masyarakat dapat mewaspadai potensi hujan disertai kilat dan angin.

Suhu di Jabar Utara antara 22 sampai 31 derajat celsius, dengan kelembaban antara 60 sampai 96 persen.

Sementara suhu di Jabar Selatan antara 17 sampai 31 derajat celsius, dengan kelembaban antara 60 sampai 98 persen.***

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: PRFM News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah