Info Covid-19: Di Kabupaten Bekasi Kasus Positif Covid -19 Telah Mencapai Angka Belasan Ribu

- 29 Januari 2021, 23:40 WIB
Juru Bicara Satgas Percepatan Penanganan COVID-19 Kabupaten Bekasi Alamsyah
Juru Bicara Satgas Percepatan Penanganan COVID-19 Kabupaten Bekasi Alamsyah /Antara/

DESKJABAR - Juru Bicara Satgas Percepatan Penanganan COVID-19 Kabupaten Bekasi Alamsyah mengatakan Kabupaten Bekasi, Jawa Barat mencatat sebanyak 13.513 warganya sudah terjangkit COVID-19 terhitung sejak awal pandemi.

Namun tingginya kasus baru positif COVID-19 di wilayah Kabupaten Bekasi tersebut juga diiringi penambahan angka kesembuhan yang juga relatif tinggi.

"Dari total kasus kumulatif sebanyak 13.513 itu, tingkat kesembuhannya sangat tinggi mencapai 92 persen atau 12.440 orang yang sembuh," kata Alamsyah di Cikarang, Jumat 29/01/2021.

Pada hari Jumat 29/01/2021 kasus positif Covid-19 di Kabupaten Bekasi mencapai 136 orang sementara warga yang sudah sembuh bertambah 80 orang dengan kasus meninggal dunia tidak ada penambahan, masih tetap pada angka total 204 kasus.


Baca Juga: Tasikmalaya Telah Memulai Vaksinasi Covid-19, Ini Jadwal Lengkapnya

Baca Juga: Info Covid-19 Bandung: 3 Kecamatan Capai Angka Aktif Lebih dari 100 dan 8 Kecamatan Diatas 50 orang

Baca Juga: Info Covid-19 Dunia: Ribuan Kamar Rumah Sakit Baru Dibangun di China Untuk Lawan Lonjakan Pandemi


"Jumlah total kasus aktif mengalami kenaikan dari 813 orang menjadi 869 orang atau bertambah sebanyak 56 orang," katanya. Seperti dikutip DEsk Jabar dari ANTARA.

Pasien yang dirawat di rumah sakit juga mengalami penambahan 20 kasus menjadi 308 orang sedangkan pasien isolasi mandiri juga bertambah 36 menjadi 561 orang.

Halaman:

Editor: Sanny Abraham

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah