Prihatin, Saung Angklung Udjo Terancam Bangkrut

- 23 Januari 2021, 15:19 WIB
DPRD Bandung prihatin karena Saung Angklung Udjo terancam bangkrut akibat pandemi Covid-19
DPRD Bandung prihatin karena Saung Angklung Udjo terancam bangkrut akibat pandemi Covid-19 /angklung-udjo.co.id

DESKJABAR – DPRD Kota Bandung merasa prihatin dengan kondisi Saung Angklung Ujo yang diterpa isu kebangkrutan. Padahal Saung Angklung Udjo merupakan salah satu destinasi wisata utama di Kota Bandung.

Langkah penyelamatan tempat ini perlu dilakukan karena sesuai misinya, Saung Angklung Udjo memiliki misi untuk melestarikan budaya Sunda dan memberikan informasi mengenai budaya Sunda kepada pengunjung.

Di dalamnya, ada tempat pertunjukan seni, pusat kerajinan bambu, dan kelas alat musik bambu.

Baca Juga: Tinggal Menunggu Tahapan Ini, Vaksin Buatan Bio Farma Baru Bisa Digunakan Vaksinasi Covid-19

Saung Angklung Udjo saat ini berada di ambang kebangkrutan setelah terdampak Pandemi Covid-19. Akibatnya, banyak pula pelaku seni atau seniman yang terlibat di dalamnya mengeluh karena pendapatannya berkurang drastis.

Penurunan pendapatan mereka itu sudah terjadi sejak Maret 2020 ketika pandemi Covid-19 sudah melanda Indonesia, yang membuat masyarakat berada dalam keterbatasan gerak.

Mengutup dari PRFM News dengan artikel judul “Saung Angklung Udjo Terancam Tutup, DPRD Tegaskan Akan Cari Solusi”, Wakil Ketua Komisi B DPRD Kota Bandung Nenden Sukaesih mengaku, pihaknya akan mencari jalan keluar agar tak membuat para seniman jatuh dari sisi ekonomi.

Baca Juga: Hendra-Ahsan Tersingkir, Tidak Ada Wakil Indonesia di Final Toyota Thailand Open 2021

Ia menjelaskan pihaknya bakal menggelar pertemuan dengan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Bandung.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: PRFM News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x