Sate Jebred, Jajanan Khas Stasiun Kereta Api Cicalengka Bandung

- 28 November 2020, 16:58 WIB
Sate jebred di depan Stasiun Kereta Api Cicalengka
Sate jebred di depan Stasiun Kereta Api Cicalengka /Kodar Solihat/DeskJabar

Sate jebred Cicalengka sebenarnya tak hanya dijual di kecamatan tersebut, juga dijual sampai ke Rancaekek, Terminal Angkot Cileunyi, Nagreg, dll., baik dijual asongan maupun di warung. Bagi orang yang senang jajan, sate jebred umumnya merupakan makanan enak yang dilahap sambil nongkrong atau sebagai lauk makan nasi.

Baca Juga: Lokomotif CC201, “Si Robot” Penarik Rute KA Lokal Bandung Raya

Khusus di Cicalengka, produksi sate jebred umumnya dibuat di Kampung Balong, Desa Waluya, di mana usaha ini tergolong menjadi salah satu pencaharian utama warga setempat.

Beberapa warga Kampung Balong menyebutkan, mereka yang kini masih menekuni memproduksi sate jebred umumnya berasal dari generasi ketiga.

Jika dikaitkan pengakuan perajin yang rata-rata bertahan 20 tahunan pada generasi sekarang, bisa jadi produksi sate jebred di Kampung Balong sudah ada sejak menjelang tahun 1950-an.

Dua orang perajin asal Kampung Balong, Eni (40) dan Engkur (43) mengatakan, menggeluti produksi sate jebred sejak tahun 1990-an, di mana hasilnya untuk menopang kehidupan sehari-hari.

Baca Juga: Kota Bandung Pernah Menjadi Percontohan Kualitas Bahan Bangunan Rumah Tahan Kebakaran

Mereka mengaku setiap hari rata-rata menghabiskan rata-rata 10 kg kulit sapi yang didatangkan dari Garut, di mana bumbunya diperoleh dari Pasar Cicalengka, seperti kelapa, koneng, dan garam.

Disebutkan Eni, Engkur, senada warga lainnya, Endang (51) di Kampung Balong ada sekitar 200-an orang yang memproduksi sate jebred, dengan mata rantai tenaga kerja rata-rata 3-5 orang per setiap usaha rumahan sate jebred yang umumnya masih saudara atau tetangga.

Selain dijual di sekitaran Cicalengka, Rancaekek, Nagreg, Majalaya, atau Dayeuhkolot, sate jebred buatan Kampung Balong juga sudah lama dijual sampai ke Ciranjang, Kab. Cianjur.

Halaman:

Editor: Kodar Solihat


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah