Jus Sehat, Perpaduan Sayur dan Buah Untuk Meningkatkan Imunitas Tubuh

- 25 Oktober 2020, 04:00 WIB
Ilustrasi jus sehat
Ilustrasi jus sehat /Pixabay/marijana1 /

2. Bit, wortel, apel, dan jahe

Jus yang mengandung tiga jenis sayur ini sangat membantu sistem imunitas tubuh dan meredakan gejala peradangan. Wortel, bit, dan apel mengandung potasium yang kombinasinya direkomendasikan Minimalist Baker.

Inflamasi sering kali merupakan respons imunitas tubuh terhadap infeksi yang berasal dari virus atau bakteri, seperti gejala-gejala flu, termasuk pilek, batuk, dan lain-lain.

Baca Juga: Pandemi Corona Belum Mereda, Ini Tiga Olahraga yang Efektif Menurunkan Berat Badan

Penderita artritis reumatoid akan sangat terbantu dengan jus ini. Sebab, jahe mengandung zat antiinflamasi.

Vitamin A disediakan wortel dan bit. Vitamin B-6 dari wortel, Vitamin B-9 (folat) dari bit. Vitamin C dari apel.3. Kale, tomat, dan seledri

Kale bisa jadi pelengkap di berbagai jus yang menggunakan sayur. Daripada memadukannya dengan buah yang manis, resep ini menggunakan tomat untuk menambah khasiat minuman ini.

Tomat termasuk buah yang kaya vitamin B-9 (folat). Tak hanya itu, tomat juga mengandung magnesium yang merupakan zat antiinflamasi, vitamin A, vitamin B-6, vitamin C, dan vitamin K.

Baca Juga: Selama Pandemi Corona Belum Mereda, Terapkan Tips Berikut untuk Menjamin Keamanan Pangan

Vitamin K juga terdapat di seledri. Sedangkan kale mengandung zat besi, mangan, potasium, vitamin A. Laman realfood.tesco.com merekomendasikan kombinasi tiga bahan ini. 

Halaman:

Editor: Samuel Lantu

Sumber: healthline.com Show Me The Yummy realfood.tesco.com vegrecipesofindia.com Minimalist Baker


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x