Bisnis Teh Artisan Bidik Milenial dan Gen Z, Perkebunan Teh Indonesia Punya Pasar Masa Depan

- 9 Juli 2023, 12:00 WIB
Produk teh jenis artisan buatan Indonesia banyak disukai kalangan milenial dan gen Z. menjadi pasar bagus bagi masa depan perkebunan teh.
Produk teh jenis artisan buatan Indonesia banyak disukai kalangan milenial dan gen Z. menjadi pasar bagus bagi masa depan perkebunan teh. /dok PTPN VIII

DESKJABAR – Produk teh jenis artisan buatan Indonesia banyak disukai kalangan milenial dan gen Z. Fenomena berkembang ini menjadi pasar bagus bagi masa depan bisnis perkebunan teh di Indonesia. Apalagi, selera teh jenis artisan sesuai dengan selera generasi milenial dan gen Z.

Ada pun teh artisan, adalah jenis teh dengan bahan baku berkualitas tinggi. Olahan teh tersebut dikombinasikan dengan bahan-bahan alami lainnya berupa tisane, yaitu bunga, buah, dan rempah-rempah. Pasar teh jenis artisan kini menjadi trend di kalangan anak muda banyak negara.

Jenis teh jenis artisan kini banyak viral di kalangan milenial dan gen z di Indonesia, dimana produksi lokal berkembang belakangan ini. Produksi teh jenis artisan yang dilakukan skala kecil-menengah, mampu menggerakan perekonomian sebagai bisnis potensial bagi kalangan muda.

Baca Juga: Bisnis Perkebunan Teh di Indonesia Genjot Kualitas Produksi di Pabrik untuk Merespon Pasar Domestik

Menangkap fenomena pasar teh Indonesia

Fenomena pasar konsumen Indonesia yang kini mengutamakan faktor kesehatan dan muncul kecintaan kepada lingkungan, menjadi pasar bagus bagi teh jenis artisan. Bergeraknya bisnis teh secara domestik, berperan strategis bagi penyelamatan areal perkebunan teh di Indonesia dan lingkungan.

Gambaran tersebut muncul pada webinar Indonesia Artisan Tea : The Potency and Emergency, yang dilakukan Minggu, 9 Juli 2023. Webinar teh artisan termasuk rangkaian acara 1St Java Tea Festival 2023, yang disponspori Bank Indonesia, diadakan di halaman barat Gedung Sate Bandung, pada 7-9 Juli 2023.

dok ARTI

Pada webinar ini menghadirkan Ketua Dewan Teh Indonesia Rachmad Gunadi, Ketua ARTI Jawa Barat Mei Ping Candra, dan Ketua Dewan Pembina ARTI, Iriana Ekasari. Pesertanya banyak dari kalangan milenial dan gen Z, yang tampak antusias ingin mengetahui aspek bisnis teh artisan di Indonesia.

 Baca Juga: Komoditas Teh Masih Bisnis Potensial Perkebunan di Indonesia, Termasuk PTPN

Halaman:

Editor: Kodar Solihat

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x