Tempat Kuliner Nyunda yang Menjadi Favorit Keluarga di Bogor : Unik, Instagramable, Ada View Air Terjun Buatan

- 9 Januari 2023, 11:08 WIB
 Tempat kulineran nyunda yang menjadi favorit setiap keluarga di Bogor, unik, Instagramable, ada view air terjun buatan./ instagram@restogurih7bogor/
Tempat kulineran nyunda yang menjadi favorit setiap keluarga di Bogor, unik, Instagramable, ada view air terjun buatan./ instagram@restogurih7bogor/ /

Menariknya di tempat kulineran nyunda Gurih 7 Bogor setiap pengunjung dapat merasakan menikmati makanan bersama keluarga dengan latar view air terjun buatan yang indah.

Jadi setelah menikmati kulineran khas nyunda, pengunjung dapat bermain di sekitar air terjun buatan.

Dan di bawah air terjun buatan tersebut ada ikan ikan hias yang cantik dan eksotik banget.

Baca Juga: Bandung Pernah Jadi Perintis Mobil Ramah Lingkungan, Pakai Gas Tinja

Tempat kulineran di Bogor ini suasananya unik dengan dikelilingi oleh banyak gazebo yang terbuat dari bambu sebagai tempat makannya.

Menu makanan yang ada di tempat kulineran nyunda ini antara lain gurame goreng kipas, cumi goreng saus padang, patin bakar rica-rica, serta iga penyet dijamin setiap keluarga akan suka dan nambah terus makannya.

Selain itu untuk menambah betah setiap keluarga yang berkunjung, di tempat kulineran nyunda Gurih 7 Bogor terdapat area play ground untuk anak usia dini.

Fasilitas yang tersedia di tempat kulineran nyunda ini antara lain gazebo, spot foto Instagramable, area play ground, musholla, toilet, tempat yang luas, air terjun buatan dan masih banyak lagi.

Harga menu makanan di tempat kulineran nyunda ini, lumayan terjangkau untuk setiap keluarga yang berkunjung.

Lokasi tempat kulineran nyunda ini berada di jalan Raya Pajajaran no 102, Bantar jati, Bogor Utara, Bogor Jawa Barat.

Halaman:

Editor: Zair Mahesa

Sumber: Instagram@restogurih7bogor Instagram@bumiaki


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah