Kang Mus Turun Gunung, Bentrok Dengan Bang Eddy di Bandung, Preman Pensiun 6, Jadwal Tayang di RCTI

- 18 Agustus 2022, 20:30 WIB
Bang Eddy dan komplotannya, Kang Mus kembali turun gunung ke Bandung dan bentrok lagi dengan Bang Eddy, catat jadwal tayang di RCTI. / Tangkapan layar Nurjaman Creator
Bang Eddy dan komplotannya, Kang Mus kembali turun gunung ke Bandung dan bentrok lagi dengan Bang Eddy, catat jadwal tayang di RCTI. / Tangkapan layar Nurjaman Creator /

DESKJABAR - Kabar gembira bagi para penggemar serial Preman Pensiun 6 Bakal tayang di RCTI,

Dimana Kang Mus kembali turun gunung ke Bandung dan bentrok lagi dengan Bang Eddy yang ingin menguasai Bandung. Catat jadwal tayang di RCTI.

Dikutip dari akun Instagram @premanpensiun.mncp, Kang Mus dan kawan-kawan baru saja menyapa para penggemar sinetron Preman Pensiun 6 di Lapangan Tegalega Bandung, Jawa Barat.

Baca Juga: Ironi Kasat Narkoba yang Diduga Pasok Narkoba ke FOX dan F3X di Bandung, 2.000 Ekstasi Kasat Pula yang Antar

Acara ini bertajuk Dahsyatnya Launching Preman Pensiun 6 dalam rangka HUT RCTI ke-33 dan HUT Jabar ke-77.

Acara itu sekaligus mempromosikan sinetron Preman Pensiun 6 yang segera tampil atau bakal tayang di RCTI.

Sinetron Preman Pensiun 6 sebenarnya sudah ditunggu sejak lama oleh para penggemarnya.

Bocoran tentang cerita serial Preman Pensiun 6 akan hadir lebih seru lagi dimana Kang Mus turun gunung ke Bandung dan bentrok lagi dengan Bang Eddy yang punya ambisi ingin kuasai Bandung.

Sedikit cuplikan bahwa Kang Mus yang diperankan Epy Kusnandar turun gunung atau kembali ke rumahnya di Bandung.

Dalam cerita terakhir, Kang Mus ada di kampung halaman di Garut untuk membangun sebuah masjid.

Sementara anaknya, Si Neng dan istrinya Ceu Esih tinggal di Bandung.

Baca Juga: Kreatif Bocah Menghias Wajah Temannya, Serius tapi Malah Penonton Terhibur, Peringatan HUT ke 77 RI Semarak

Kang Mus ke Bandung untuk mengurus kembali bisnis kicimpringnya yang ditinggalkan selama pulang ke kampung halamannya di Garut.

Disisi lain, Bang Eddy yang dulu sempat bentrok dengan Kang Mus dan berhasil menghancurkan kelompok kang Darman, masih tetap berambisi mencari banyak kekuasaan untuk kuasi Bandung.

Setelah menguasai jalanan kota Bandung, Bang Eddy memperlebar kekuasaannya dengan mengincar di beberapa titik parkir kota Bandung, yang salah satunya di pegang mantan anak buah Cecep pada waktu di terminal.

Selain itu, Bang Eddy juga tetap berkeinginan memegang kuasa di pasar yang dipegang oleh Taslim dan Mawardi.

Tak hanya itu, Bang Eddy juga ingin kembali mengusai terminal yang di lepas Bubun

Cerita lainnya yang patut ditunggu-tunggu selain panasnya situasi terminal adalah kelanjutan cerita dunia percopetan Saep di kota Bandung.

Hingga acara Launching Preman Pensiun 6 selesai belum diumumkan kepastian mengenai jadwal tayang di RCTI.

Baca Juga: KASUS SUBANG 1 Tahun Polisi Belum Ungkap Tersangka, Achamd Taufan: Kita Tagih Janji, Gelar Baca Yasin

Namun jika dilihat dari beberapa komentar warganet di unggahan @premanpensiun.mncp, sinetron Preman Pensiun 6 diprediksi bakal tayang setiap hari pada sore hari di RCTI.

"Keknya tiap hari tayangnya deh, kayak Tukang Ojek Pengkolan. Tapi tunggu aja nanti",

Warganet lain pun sepakat jika sinetron Preman Pensiun 6 tayang tidak larut malam.***

Editor: Yedi Supriadi

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah