BLACKPINK Jadi Duta Perubahan Iklim PBB 2021, BLINK Ramaikan Topik ‘TOGETHER FOR OUR PLANET’ di Media Sosial

- 3 November 2021, 12:40 WIB
BLACKPINK ditunjuk menjadi duta global untuk Konferensi Perubahan Iklim PBB 2021.
BLACKPINK ditunjuk menjadi duta global untuk Konferensi Perubahan Iklim PBB 2021. /Panncafe


DESKJABAR
 - Seperti diketahui, BLACKPINK asuhan YG Entertainment ini
pada Februari 2021, ditunjuk sebagai Duta Global untuk Konferensi Perubahan Iklim PBB 2021.

Saat itu, mereka hadir ke Kedutaan Besar Inggris di Seoul untuk dinobatkan secara langsung serta diberikan piagam penghargaan.

Bahkan, BLACKPINK juga berkesempatan untuk menerima surat yang ditulis langsung oleh Boris Johnson selaku Perdana Menteri Inggris.

Baca Juga: UPDATE Kasus Subang TERBARU: Danu Jadi Sorotan, Mantan Kapolda dan Mantan Menpora Kompak Beri Saran Begini...

Baca Juga: Cara Menerka Orang yang Mempunyai Khodam Pendamping, Lihatlah 5 Ciri-ciri Ini

Baca Juga: Inilah 5 Pemain Badminton Tunggal Putri yang Memutuskan Gantung Raket Diusia Muda, Salah Satunya Susi Susanti

Dilansir dari Panncafe, setelah delapan bulan berlalu, akhirnya Konferensi Perubahan Iklim PBB 2021 (COP26) resmi dilaksanakan bulan ini di Glasgow, UK dengan dihadiri banyak pemimpin dunia.

BLACKPINK, selaku Advocates of Sustainable Development Goals, memberikan pesan penting terkait aksi perubahan iklim yang mereka sebut ‘CLIMATE ACTION IN YOUR AREA’ kepada warga dunia dan BLINKS yang merupakan sebutan untuk penggemar mereka.

Dalam pesan singkat tersebut, keempat member BLACKPINK berharap mampu menjangkau lebih banyak perhatian global dengan menggunakan 3 bahasa sekaligus: Inggris, Korea, dan Thailand.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta Hari Ini Rabu 3 November 2021, Aldebaran Selidiki Penyadap di Rumahnya, Elsa Ketar-Ketir

Baca Juga: Siap-siap Fans! WANNA ONE Akan Mengadakan Reuni, Projek Album hingga Konser, Ini Penjelasan CJ ENM

Baca Juga: Ingin Langsing dan Sedang Diet, Rutinlah Tiap Bangun Tidur Meminum Minuman Herbal Ala dr. Zaidul Akbar

Efek dari keikutsertaan BLACKPINK dalam mendukung penuh aksi ini, BLINK juga turut mendedikasikan kepedulian mereka mulai dari langkah kecil di sosial media, seperti meramaikan hashtag #ClimateActionInYourArea, dan topik 'TOGETHER FOR OUR PLANET'.

Selain itu juga melakukan aksi yang berhubungan dengan pencegahan perubahan iklim seperti penanaman 2500 bibit pohon mangrove di 2 tempat berbeda, yaitu Jakarta dan Raja Ampat pada 24-25 Oktober 2021 dengan mengatasnamakan BLINK Indonesia.

Langkah ini diharap menjadi awal yang baik untuk mencapai tujuan utama dari UN Climate Change Conference 2021.

Baca Juga: Kode Redeem FF 3 November 2021, Ayo Klaim Cuy, Gratis SG Emas M1887 Golden Glare, Paleolithic, Diamond, Garena

Baca Juga: Inilah 4 Pemain Badminton Tunggal Putra, Menurut Chen Long akan Jadi Pebulutangkis Hebat, 2 dari Indonesia Lho

Baca Juga: Cara Melihat Orang yang Memakai Ilmu Pelet, Inilah Ciri-cirinya

BLINKS dan warga dunia bisa mengambil berbagai aksi untuk mendukung kampanye pencegahan perubahan iklim tersebut, diantaranya berdonasi, menanam pohon, mendukung kegiatan lokal, dan mempromosikan kegiatan COP26.

Sebagai informasi tambahan, COP26 adalah konferensi perubahan iklim PBB tahunan berikutnya. COP adalah singkatan dari Conference of the Parties, dan konferensi tersebut akan dihadiri oleh negara-negara yang menandatangani Konvensi Kerangka Kerja PBB tentang Perubahan Iklim (UNFCCC), sebuah perjanjian yang mulai berlaku pada tahun 1994.***

Editor: Syamsul Bachri

Sumber: Panncafe


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah