4 Bubur Ayam di Tasikmalaya yang Terkenal dan Legend: Nomor 4 Bikin Artis dan SBY Ketagihan

26 November 2022, 18:30 WIB
Kota Tasikmalaya tidak hanya dikenal dengan soto dan baksonya. Namun bubur ayam juga wajib dicoba jika berkunjung ke Tasikmalaya. Salah satunya ada yang bikin artis dan SBY ketagihan /Istimewa/

DESKJABAR - Kota Tasikmalaya tidak hanya dikenal dengan soto dan baksonya. Namun bubur ayam juga wajib dicoba jika berkunjung ke Tasikmalaya.

Sebagaimana pada umumnya, bubur ayam adalah beras yang dimasak dengan air yang banyak sehingga saat matang memiliki tekstur yang lembut. 

Toping dasar bubur ayam biasanya terdiri dari kerupuk, tongcai, goreng kacang kedelai, bawang daun, bawang goreng, cakwe, dan irisan daging ayam.

Namun, ada juga yang menambahkan toping lainnya seperti kerupuk emping, ati ampela, telur rebus dan sate usus ayam. Ragam toping ini biasanya berhubungan erat dengan harga bubur ayam tersebut.

Baca Juga: 10 Bakso di Tasikmalaya yang Terkenal dan Viral, Lengkap dengan Alamat dan Jam Buka

Di Kota Tasikmalaya, meski banyak bertebaran penjual bubur ayam, namun ada beberapa yang tergolong favorit, legend dan paling hits.

Bahkan ada di antaranya yang pernah didatangi mantan Presiden Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono berserta keluarga, artis Tora Sudiro, Edi Brokoli dan Ananda Omesh.

Bubur ayam mana saja? Berikut rekomendasi 4 bubur ayam favorit, legend dan paling hits di Kota Tasikmalaya:

1. Bubur Ayam Tiongkok Wakepoh

Bubur ayam pertama yang patut untuk dicoba, yakni bubur ayam Tiongkok Wakepoh.

Kedai Bubur ayam Tiongkok Wakepoh ini berada samping rel kereta api di Jalan Buninagara 1, Kecamatan Cipedes, Kota Tasikmalaya.

Ada yang unik di kedai Bubur Ayam Tiongkok Wakepoh ini. Untuk menguatkan aksen nama Tiongkok, semua property yang ada di sana  mulai dari gerobak, meja, kursi, dinding tembok semua berwarna merah.

Baca Juga: Sadayana, Ada Bakso Swalayan di Tasikmalaya, Ambil Sendiri Apa yang Disuka Nikmat Pisan!

Selain itu, terdapat pula ornament lampun lampion dan beberapa gambar yang semuanya bernuansa Tiongkok terpasang dengan rapi.

Kenapa dinamakan Bubur Ayam Tiongkok Wakepoh?, kata pemiliknya yang bernama Sirajudin karena bahan atau bumbunya menggunakan rempah-rempah dari Tiongkok.

Sedangkan nama Wakepoh itu karena dirinya penggemar dongeng sunda di radio yang dulu sangat terkenal di Jawa Barat yakni Wakepoh.

Bubur Ayam Tiongkok Wakepoh, dipatok harga mulai dari Rp8 ribu sampai Rp12 ribu untuk setengah porsi dan mulai Rp10 ribu hingga Rp16 ribu per porsi tergantung toping yang dipesan.

2. Bubur Ayam Biasa Malam

Dinamakan Bubur Ayam Biasa Malam, karena bubur ayam yang berlokasi di Simpang 4 Jalan Gunung Sabeulah, Kota Tasikmalaya ini memang hanya buka malam hari.

Buka mulai pukul 18.00 WIB hingga pukul 06.00 WIB pagi, Bubur Ayam Biasa Malam juga disebut bubur ayam dugem. Banyak pembelinya dari orang yang baru pulang hiburan dari kafe-kafe.

Bubur Ayam Biasa Malam tidak jauh berbeda dengan yang ada di tempat lain. Topingnya terdiri dari cakwe, ati ampela, suwir daging ayam, tongcay, daung bawang, goreng bawang merah, dan kerupuk atau emping.

Baca Juga: Argentina vs Meksiko, Tekad Lionel Messi Harus Menang, Jika tak Ingin Malu 2 Kali di Piala Dunia 2022 Qatar

Ada beberapa artis yang pernah mencicipi Bubur Ayam Biasa Malam ini. Antara lain Edi Brokoli dan almarhum Aria Baron.

Harga seporsi Bubur Ayam Biasa Malam cukup terjangkau mulai dari Rp10 ribu sampai Rp15 ribu. Sedangkan untuk setengah porsi Rp8 ribu.

3. Bubur Ayam Bandung Spesial

Seperti juga Bubur Ayam Biasa Malam, Bubur Ayam Bandung Spesial hanya buka di malam hari hingga menjelang subuh.

Pelanggan atau pembelinya banyak dari kalangan  wisatawan yang merasa lapar setelah lelah berjalan-jalan malam di Kota Tasikmalaya.

Berada di Jalan  Perintis Kemerdekaan No.44, Tugujaya, Kec. Cihideung, Kota Tasikmalaya, harga per porsi Bubur Ayam Bandung Spesial dipatok Rp13.500.

4. Bubur Ayam Zenal

Bubur Ayam Zenal adalah bubur ayam paling legend, paling terkenal, paling favorit dan paling hits di Kota Tasikmalaya. Boleh dikata tidak ada warga Kota Tasikmalaya yang tidak tahu Bubur Ayam Zenal.

Berdiri sejak tahun 1969, Bubur Ayam Zenal berada di Jalan Ikik Wiradikarya (Kolektoran), Kelurahan Tawangsari Kecamatan Tawang Kota Tasikmalaya.

Bubur Ayam Zenal yang bumbunya merupakan hasil racikan pemiliknya sendiri H. Zenal ini memang beda dari kebanyakan bubur ayam lainnya. Teksturnya tidak terlalu kental tapi juga tidak encer.

Baca Juga: Mari Tonton Aksi Cantik Kylian Mbappe di Laga Piala Dunia 2022 antara Prancis vs Denmark, Prediksi 2-0!

Rasanya nikmat, gurih serta lembut dikunyah di mulut. Topingnya  suwir daging ayam, ati ampela, cakwe, telur dan irisan daun bawang. Topingnya ini seabreg-abreg memenuhi mangkuk.

Bubur Ayam Zenal memang berada di gang sekitar 20 meter dari Jalan Ikik Wiradikarya atau Kolektoran. Namun jangan tanya pembelinya. Bubur legend ini selalu ramai didatangai oleh para pelanggannya.

Tidak jarang pembeli harus rela antre untuk mendapatkan Bubur Ayam Zenal yang legend dan rasanya nikmat, gurih tidak ada bandingnya ini.

Sejumlah artis Ibu Kota seperti Tora Sudiro, Ananda Omesh, bahkan mantan Presiden Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono berserta keluarga pernah mencicipi lezatnya Bubur Ayam Zenal ini.

Harga Bubur Ayam Zenal lumayan mahal yakni Rp35 ribu per porsi. Namun harga itu sebanding denan kepuasan rasa dan topingnya yang seabreg-abreg.

Itulah rekomdndasi  4 bubur ayam favorit, legend dan paling hits di Kota Tasikmalaya. Anda wajib mencobanya jika berkunjung ke Tasikmalaya.***

Editor: Zair Mahesa

Sumber: Sumber Lain Liputan

Tags

Terkini

Terpopuler