Ubi Madu, Peluang Bisnis Baru Usaha Pertanian di Kabupaten  Sukabumi, Pasarnya Menanti

- 18 Oktober 2023, 08:33 WIB
Ubi madu hasil budidaya di Kabupaten Sukabumi
Ubi madu hasil budidaya di Kabupaten Sukabumi /Instagram @pemkab_sukabumi_diskominfo

Dilansir Instagram @ pemkab_sukabumi_diskominfo, Senin, 16  Oktober 2023,  Ukas mengajak para petani menanam ubi madu, dirinya siap menampung dan membeli hasil panennya.

"Untuk pasar tidak usah khawatir kami siap menyediakan pasar, kami akan beli ubi jenis ini (ubi madu) dari para petani" ungkapnya.

 Baca Juga: Manfaat Ubi Cilembu Mengobati Penyakit Maag dan Populernya K-Pop Korea, dr Zaidul Akbar Menyebutkan

Menurut Akay Trisula,  ubi madu ini memiliki rasa sangat manis dengan tekstur sangat lembut, sehingga bagi siapapun yang menikmatinya pasti akan suka.

"Banyak pedagang dan pengepul dari luar daerah sukabumi membeli ubi jenis ini karena rasa dan teksturnya sangat enak" jelasnya.

Bagi masyarakat yang ingin membudidayakan ubi madu ini akay siap melakukan pembinaan dan pendampingan.

"Saya siap membina para petani bagaimana cara menanam hingga panen hingga menyediakan pasarnya, bisa menghubungi saya langsung" terangnya.

Bagi masyarakat yang ingin membudidayakan dan bertani ubi madu bisa menghubungi nomor kontak +62 856-2425-9070. ***

Halaman:

Editor: Kodar Solihat

Sumber: Instagram @pemkab_sukabumi_diskominfo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah