JANUARI 2024, 25.000 Pekerja Jadi Korban Gelombang PHK Massal oleh 100 Perusahaan Teknologi Terkemuka

- 31 Januari 2024, 06:35 WIB
Januari 2024 sekitar 100 perusahaan teknologi ramai-ramai gelombang PHK massal, termasuk perusahaan terkemuka Microsoft.
Januari 2024 sekitar 100 perusahaan teknologi ramai-ramai gelombang PHK massal, termasuk perusahaan terkemuka Microsoft. /Microsoft/

DESKJABAR – Berita mengejutkan datang dari sektor perusahaan teknologi yang dianggap di era sekarang sebagai sektor yang paling banyak mendapatkan keuntungan. Namun nyatanya di Januari 2024, tercatat hampir 100 perusahaan teknologi telah melakukan gelombang PHK massal yang menelan korban sekitar 25.000 karyawan.

Gelombang PHK massal dalam empat minggu pertama di tahun 2024 ini juga dilakukan perusahaan-perusahaan teknologi terkemuka seperti Meta, Amazon, Microsoft, Google, TikTok, dan Salesforce. Microsoft bahkan di awal tahun ini sudah melakukan PHK terhadap sekitar 1.900 karyawan di divisi game.

Baca Juga: RATUSAN Lampu di Sepanjang Jalan Layang atau Flyover Kopo Bandung Jawa Barat Hilang Dicuri

Gelombang PHK massal mengejutkan di awal tahun 2024 ini menandai ketidakmampuan sektor ini untuk menghentikan gelombang PHK massal yang terjadi sebelumnya saat dunia didera Pandemi Covid-19.

Menurut laporan  layoffs.fyi yanag selama ini sebagai pemerhati sektor industry teknologi menyatakan bahwa tahun 2023 merupakan tahun pertumpahan darah bagi industri teknologi. Hal itu ditandai dengan sekitar 260.000 pekerjaan hilang , yang merupakan 12 bulan terburuk bagi Silicon Valley sejak jatuhnya dot-com pada awal tahun 2000-an.

Para eksekutif perusahaan-perusahaan teknologi membenarkan bahwa gelombang PHK massal itu terjadi akibat banyaknya perekrutan tenaga kerja akibat pandemi, inflasi yang tinggi, dan lemahnya permintaan konsumen.

Kini pada tahun 2024, sebagian besar tenaga kerja di perusahaan teknologi telah kembali ke tingkat sebelum pandemi, inflasi hanya separuh dibandingkan tahun lalu, dan kepercayaan konsumen kembali pulih.

Namun kenyatannya, kondisi tersebut tetap saja tak mampu menghadang gelombang PHK yang terjadi dalam 4 minggu pertama di tahun 2024.

Baca Juga: TARGET Realisasi Investasi di Jawa Barat pada 2024 Rp 250 Triliun, Pemprov Jabar Siapkan Langkah Berikut

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x