Isra Miraj 27 Rajab 1445 H, Tepat Pada Kamis 8 Februari 2024, Peristiwa Perjalanan Spiritual Nabi Muhammad SAW

- 5 Februari 2024, 09:31 WIB
Isra Miraj 27 Rajab 1445 Hijriah tahun ini, tepat pada Kamis 8 Februari 2024, peristiwa luar biasa perjalanan spiritual Nabi Muhammad SAW
Isra Miraj 27 Rajab 1445 Hijriah tahun ini, tepat pada Kamis 8 Februari 2024, peristiwa luar biasa perjalanan spiritual Nabi Muhammad SAW /Twitter Shima Nuraziza/

DESKJABAR - Peringataan Isra Miraj pada 27 Rajab 1445 Hijriah tahun ini, tepat pada Kamis 8 Februari 2024. Sebuah peristiwa penting yang luar biasa dalam perjalanan spiritual Nabi Muhammad SAW.

Pada tanggal 27 Rajab, itulah terjadinya peristiwa Isra Miraj sejarah penting ketika Nabi Muhammad SAW melakukan perjalanan dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsa hingga ke Sidratul Muntaha.

Isra Miraj adalah peristiwa luar biasa yang dialami oleh Nabi Muhammad SAW sebelum hijrah ke Madinah.

Baca Juga: Promo Super Hemat Harga Diskon dari Toserba Yogya Jelang Imlek, Pasta Gigi, Popok Bayi, Tisue dll

Isra adalah perjalanan Nabi Muhammad SAW dari Masjidil Haram di Mekkah, ke Masjidil Aqsa di Yerusalem. Sedangkan Miraj adalah perjalanan Rasulullah SAW dari bumi menuju langit ke tujuh hingga ke Sidratul Muntaha.

Sulit bagi akal manusia bagaimana perjalanan dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsa di Yerusalem, kemudian ke Sidratul Muntaha atau langit ketujuh bisa dilakukan hanya dalam waktu semalam.

Namun sebagai umat Islam yang mengimani akan adanya Allah SWT sebagai pencipta, iman kepada malaikat, iman kepada kitab-kitab yang diturunkan Allah SWT dan iman kepada Nabi dan Rosulnya, maka peristiwa Isra Miraj adalah benar adanya.

Baca Juga: BATAS Prakualifikasi Lelang Proyek Tol Getaci Diundur Lagi, Warga Pemilik Lahan di Jawa Barat Cemas

Selama perjalanan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW ditemani oleh Malaikat Jibril dengan menaiki kendaraan bernama Burok. Burok adalah hewan yang lebih kecil dari kuda, tapi lebih besar dari keledai dan bisa terbang.

Halaman:

Editor: Ferry Indra Permana

Sumber: berbagai sumber youtube Islam Populer


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x