MENJELANG Pemilu 2024, Inilah Bacaan Doa untuk Memilih Pemimpim yang Baik yang Dianjurkan

- 7 Agustus 2023, 05:59 WIB
Menjelang Pemilu 2024, inilah sederetan doa yang dianjurkan sebelum menentukan pilihan untuk memilih calon pemimpin.
Menjelang Pemilu 2024, inilah sederetan doa yang dianjurkan sebelum menentukan pilihan untuk memilih calon pemimpin. /freepik/jcomp/

DESKJABAR – Saat ini Indonesia memasuki tahun poltik menjelang berlangsungnya Pemilu 2024 dimana puncaknya adalah memilih Presiden RI yang akan menjadi pemimpin di negeri ini. Bagi umat Islam dianjurkan untuk berdoa sebelum menentukan pilihannya.

Dalam Islam pemimpin menempati posisi penting sebagap orang yang nantinya akan memimpin bagi masyarakatnya ke jalan yang lebih baik. Dalam Islam pemimpin itu haruslah amanah, pemimpin yang lebih mementingkan masyarakat banyak daripada kepentingan diri sendiri dan kelompoknya.

Baca Juga: INGIN Rezeki Halal dan Berlimpah dari Segala Arah? Ustadz Adi Hidayat Sarankan Baca Doa Pendek INI

Umat Islam tentu akan berusaha memilih pemimpin yang amanah pada Pemilu 2024 mendatang, yang diharapkan akan membawa Bangsa Indonesia ini ke jalan yang lebih baik lagi.

Peran Pemimpin Dalam Islam

Peran seorang pemimpin dalam kehiduan bermasyarakat sangatlah penting. Dibawah seorang pemimpin gerak masyarakat akan berjalan teratur dan terjaga dengan baik dibawah aturan yang dibuat dibawah kepemimpinannya.

Kepemimpinan yang baik dan amanah memegang peranan sangat penting dalam berbaai sisi dan skala kehidupan baik sebagai pempin dalam sebuah keluarga, masyarakat sekitar, hingga rakyat di sebuah negara.

Ibnu umar r.a berkata: saya telah mendengar Rasulullah SAW bersabda: "Setiap orang adalah pemimpin dan akan diminta pertanggung jawaban atas kepemimpinannya. Seorang kepala negara akan diminta pertanggungjawaban perihal rakat yang dipimpinnya. Seorang suami akan ditanya perihal keluarga yang dipimpinnya, seorang istri yang memelihara rumah tangga suaminya akan ditanya perihal tangggung jawab dan tugasnya.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x