Bakar Daun Salam di Rumah, Ini Khasiatnya

- 3 Februari 2023, 17:57 WIB
Bakar daun salam untuk meningkatkan kesehatan, selain jadi penyedap masakan
Bakar daun salam untuk meningkatkan kesehatan, selain jadi penyedap masakan /pixabay/ajale/

DESKJABAR - Bakar daun salam di dalam ruangan di rumah, khasiatnya sungguh menakjubkan. Selain itu daun salam biasanya digunakan sebagai bumbu penyedap dalam berbagai masakan.

Pada umumnya daun salam dapat digunakan secara langsung, dikeringkan, ditumbuk, atau dikonsumsi secara utuh.

Daun salam memiliki sifat anti-bakteri dan anti-inflamasi, dan karenanya sering digunakan sebagai obat herbal. Namun, jIka dimakan secara langsung daun ini akan sedikit terasa pahit . Bisa direbus sampai mendidih lalu diminum airnya.

Baca Juga: Manfaat Daun Salam Selain untuk Bumbu masak, Ternyata Banyak Khasiatnya Untuk Kesehatan

Daun salam memiliki banyak fakta menakjubkan. Ini telah digunakan dalam pengobatan alami selama berabad-abad dan pohon salam dianggap suci. Selain harum, daun salam juga bermanfaat untuk seluruh tubuh.

Setiap 100 gram daun salam mengandung sekitar 320 kalori. Daun salam mengandung banyak karbohidrat dan serat. Selain itu, daun salam juga mengandung lemak tidak jenuh (pufa dan mufa), vitamin A, vitamin B, vitamin C, vitamin D, kalsium, zat besi, kalium, dan magnesium.

Dilansir DeskJabar.com dari berbagai sumber, daun salam dianggap sangat berharga sejak zaman Yunani dan Romawi kuno. Pada saat itu, kerap dibakar di dalam rumah dan tempat ibadah. Bahkan, untuk alasan religius bahkan fantasi.

Baca Juga: Kolesterol Naik, Obat Herbal Ini Menurunkan Kolesterol Dalam Darah, Salah Satunya Daun salam

Khsiat bakar daun salam

1.Meredakan kecemasan

Pembakaran daun salam telah digunakan sebagai cara untuk menghilangkan stres selama berabad-abad.

Kombinasi bahan kimia khususnya linalool yang terkandung dalam daun menciptakan asap yang ketika terhirup dapat menenangkan tubuh dan pikiran. Asap ini dapat membuat tenang sekaligus bersemangat.

American Association of Anesthetists telah melakukan penelitian dan menemukan bahwa linalool sangat mengurangi kecemasan dan juga meningkatkan interaksi sosial pada orang yang berada di bawah pengaruhnya.

Studi ini juga menyimpulkan bahwa subjek sudah merasakan efek daun di bawah 10 menit saat menghirup asap.

Baca Juga: 20 KHASIAT Daun SALAM bagi Kesehatan, Dibakar, Direbus atau Dibalur, Alternatif Obat Herbal dari Zaman Dulu

2.Meningkatkan kewaspadaan

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, asap daun salam mungkin memiliki efek yang menenangkan, tetapi juga meningkatkan kewaspadaan. Bahkan, daun salam juga sering digunakan untuk memerangi kelelahan kronis!

Beberapa bahan kimia yang dikandung daun salam seperti pinene, cineol, dan elemicin melawan rasa lelah dan memberikan dorongan energi yang menyenangkan bagi mereka yang menghirup asapnya.

3. Meningkatkan fokus

Karena, daun salam memberikan ketenangan dan kesadaran yang lebih tinggi, menggunakan daun sebagai dupa selama meditasi dikatakan sangat efektif.

Tidak ada penelitian medis tentang hal ini. Namun, para pengguna sering mengaitkan asap daun salam dengan praktik meditasi yang lebih fokus. Daun salam telah dibakar di kuil selama berabad-abad untuk membantu meningkatkan fokus selama doa dan meditasi.

Letakkan beberapa lembar daun salam di tempat yang aman terbakar, kemudian nyalakan, dan biarkan selama kurang lebih 10 menit. Saat dibakar, daun salam akan mengeluarkan aroma yang dapat menenangkan pikiran dan otot. Daun Ini bahkan dipercaya dapat membersihkan ruangan di dalam rumah dari energi negatif.

Menghirup aroma bakar daun salam tidak akan membuat kamu tertidur. Justru ,akan melepaskan stres, mempertajam fokus, meningkatkan kewaspadaan, dan menenangkan seluruh tubuh.***

Editor: Suhardi Arjuna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x