Kuy Bestie Nikmati Momen Seru Liburan di 5 Wisata Yogyakarta Kekinian dan Romantis Kalau Bareng Ayang

- 9 Desember 2022, 20:21 WIB
Beberapa destinasi wisata populer Yogyakarta.
Beberapa destinasi wisata populer Yogyakarta. /Tangkapan layar YouTube Republik Wisata /

DESKJABAR – Nikmati momen liburan di Yogyakarta tentu menjadi salah satu agenda yang tidak boleh dilewatkan bestih.

Yogyakarta merupakan daerah yang berbatasan dengan Provinsi Jawa Tengah dan Samudera Hindia.

Yogyakarta memiliki sistem pemerintahan kerajaan yang dipimpin oleh Sultan dan otomatis juga menjadi gubernur tanpa harus dipilih oleh rakyat.

Baca Juga: Ini dia 5 wisata kuliner Bakso enak di Yogyakarta yang terkenal dan legendaris, Nomor 3 direkomendasikan Obama

Yogyakarta juga dikenal sebagai daerah yang memiliki segudang destinasi wisata beragam serta menjadi tujuan favorit wisatawan baik lokal hingga mancanegara.

Selain itu keramahan masyarakat Yogyakarta membuat wisatawan merasa betah berlama-lama disana.

Daerah yang satu ini memang selalu dirindukan dan membuat siapa saja yang berkunjung ingin selalu tetap berada di Yogyakarta.

Nuansa alam serta suasana Yogyakarta yang menenangkan menjadi daya tarik dan juga magnet bagi siapa saja untuk datang kembali.

Untuk wisatawan yang ingin berlibur bareng keluarga, bestie, atau ayang ke Yogyakarta, berikut ini rekomendasi 5 wisata Jogja populer dan favorit untuk dikunjungi.

Baca Juga: Prediksi Pemenang Kroasia vs Brasil, Belanda vs Argentina di Piala Dunia Qatar 2022, Head To Head & Statistik

1. Puncak Segoro

Destinasi wisata yang satu menjadi salah satu cara liburan menarik dengan menikmati pantai dari ketinggian.

Lokasinya terletak di Wiloso, Girikarto, Panggang, Gunung Kidul, Yogyakarta.

Puncak Segoro juga menjadi objek wisata terbaru dan populer yang sedang banyak diminati para wisatawan.

Terdapat beragam wahana foto yang menarik mulai dari ayunan kayu, kereta kencana dan juga kursi santai yang juga dapat dinikmati sambil melihat pemandangan laut yang biru dan indah.

Objek wisata tersebut juga menyediakan café dengan konsep menarik dan langsung menghadap ke laut dari ketinggian.

Selain café, Puncak Segoro juga menyediakan penginapan yang unik dengan fasilitas yang sangat lengkap.

Puncak Segoro juga menjadi spot yang tepat untuk mengambil momen matahari terbenam.

Harga tiket masuk untuk menikmati keindahan alam dari Puncak Segoro adalah mulai dari Rp 25.000.

Baca Juga: Info Gempa Terkini 9 Desember 2022, Total 406 Gempa Susulan di Cianjur, Daryono Jelaskan Patahan Cugenang

2. Heha Ocean View

Destinasi wisata yang satu ini merupakan wisata kekinian yang sedang hits di Yogyakarta berlokasi di Bolang, Girikarto, Kec. Panggang, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Banyak spot foto yang keren dan menarik di Heha Ocean View yang dapat dinikmati wisatawan.

Letaknya yang berada di tepi tebing pantai selatan membuat pemandangan laut sangat terlihat jelas.

Heha Ocean View dikenal sebagai kawasan wisata dengan segudang wahana spot foto sehingga menjadi favorit siapapun yang datang berkunjung.

Di area wisata tersebut juga tersedia area foodcourt dengan beragam menu makanan yang dapat jadi pilihan.

Suasana malam Heha Ocean View akan terasa semakin indah dan romantis dilengkapi dengan udara yang sejuk, tentunya cocok jika kamu datang bareng ayang.

Harga tiket Heha Ocean View adalah mulai dari Rp 20.000.

Baca Juga: Hayu Atuh Wisata Kuliner di Bogor! Ini 4 Rekomendasi Terkenal Enak, Murah Meriah, Sering Dikunjungi Pembeli

3. The Lost World Castle

Objek wisata yang satu ini juga menjadi wisata terbaru di Yogyakarta dengan keunikan yang tidak ada duanya.

Lokasinya berada di Jalan Petung Merapi, Petung, Kepuharjo, Kec. Cangkringan, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Banyak orang yang menyebut objek wisata ini Benteng Takeshi atau replika Tembok Besar Cina.

The Lost World Castle ini menyajikan berbagai fasilitas rekreasi yang seru dan menarik untuk dicoba, mulai dari mengelilingi benteng menggunakan Gledekan, spot foto menarik, bermain bersama kelinci dan masih banyak lagi hal seru lainnya yang dapat dicoba di kawasan wisata ini.

Harga tiket untuk masuk ke kawasan wisata ini adalah mulai dari Rp 30.000.

4. Obelix Hills

Destinasi wisata yang kekinian dan hits ini menawarkan konsep tempat nongkrong yang asik dan berhias landscape yang sangat indah.

Lokasinya terletak di Klumprit, Blok I & 2, Wukirharjo, Kec. Prambanan, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Baca Juga: Resep Guacamole, Sambal Unik dari Meksiko Terbuat dari Alpukat, Bikin Keripik dan Taco Tambah Enak dan Lezat

Banyak sekali spot foto menarik dan instagramable yang disediakan di Obelix Hills baik yang gratis maupun berbayar.

Obelix Hills juga menawarkan area resto dengan berbagai menu nusantara yang lezat dan suasana makan yang homey.

Tidak ketinggalan Gift Shop tempat menjual berbagai barang menarik dan unik yang bisa dijadikan buah tangan untuk keluarga dengan harga yang cukup terjangkau.

Dan yang utama jangan sampai melewatkan momen matahari terbenam yang dapat dinikmati sambil bersantai bersama keluarga atau kerabat dan nuansa saat malam tentu akan semakin romantis jadi jangan sampai datang tanpa ayang ya.

Harga tiket masuknya mulai dari Rp 15.000.

5. Puncak Sosok

Puncak Sosok juga menjadi cara menarik dan seru untuk menikmati waktu berlibur dengan melihat pemandangan dari ketinggian.

Lokasinya terletak di Jambon, Bawuran, Pleret, Bantul, Yogyakarta.

Baca Juga: Akhir Pekan Belum Tau mau Kemana? 4 Destinasi Wisata Kekinian Sumedang Bisa Jadi Pilihan Untuk Berlibur

Panorama alam indah perbukitan yang hijau dapat menjadi background saat berfoto di spot foto yang sudah disediakan.

Tempat yang satu ini juga menjadi area yang cocok buat kamu yang sedang healing sambil menikmati cantiknya pemandangan saat matahari terbenam sambil menyeruput kopi yang hangat.

Semakin malam suasananya akan semakin sejuk dan indah dengan hiasan lampu-lampu dan sudah pasti sayang jika tidak dinikmati bersama ayang.

Saat akhir pekan juga akan disajikan acara live musik yang akan menemani pengunjung yang sedang menyantap nikmatnya kuliner Puncak Sosok.***

Editor: Samuel Lantu

Sumber: YouTube Republik Wisata


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x