Resep Sambal Cibiuk Khas Garut, Cocok Dikombinasikan Dengan Nasi Hangat dan Ayam Goreng

- 1 November 2022, 13:07 WIB
resep warisan leluhur sambal Cibiuk khas Garut /Facebook.com/Dunia Cabe/
resep warisan leluhur sambal Cibiuk khas Garut /Facebook.com/Dunia Cabe/ /

DESKJABAR - Bagi orang Sunda, salah satu tradisi yang sudah melekat ketika sedang makan adalah kehadiran sambal dan lalapan yang selalu menjadi hidangan.

Terasa hambar rasanya jika makan tanpa sambal yang mampu menjadikan hidangan lebih lezat dan tentunya menghadirkan sensasi pedas di lidah.

Pada umumnya sambal didominasi dari bahan seperti cabai yang dikombinasikan dengan komponen lain seperti terasi, kacang, bawang, dan sejenisnya.

Baca Juga: Resep Semur Jengkol Empuk dan Tidak Bau, Lezat Ditemani Nasi Hangat Menggugah Selera Makan Bikin Nagih

Tentu bagi orang Sunda sudah tidak asing dengan berbagai jenis sambal yang biasa dimakan dan seiring berjalannya waktu serta perkembangan zaman, eksistensi sambal terus terjaga hingga saat ini.

Namun ada satu jenis sambal yang punya aroma kuat dan memiliki sejarah yang panjang.

Sambal Cibiuk yang merupakan hidangan asli Garut saat ini sudah tersebar di berbagai kota khususnya di setiap wilayah Jawa Barat.

Jika mengamati nama “Cibiuk”, mengutip dari laman infogarut.id merupakan nama daerah di Kabupaten Garut.

Sambal Cibiuk pada mulanya muncul berkat Syekh Ja'far (penyebar agama Islam di Garut) yang sering menyajikan hidangan makanan bagi para tamu-tamunya.

Adapun yang membuat hidangan merupakan putri Syekh Ja'far yakni Nyimas Ayu Fatimah.

Halaman:

Editor: Yedi Supriadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x