Ikan Salmon dari Laut Lepas akan Kembali ke Rumahnya di Sungai Asalnya untuk Reproduksi

- 24 September 2022, 16:29 WIB
 Ikan Salmon kembali ke sungai asal mereka untuk melakukqn reproduksi. pixabay/ brigachtal
Ikan Salmon kembali ke sungai asal mereka untuk melakukqn reproduksi. pixabay/ brigachtal /

 Salmon muda mempelajari bau aliran rumah mereka atau mengingatnya di berbagai titik di sepanjang perjalanan mereka bermigrasi ke laut.

Ketika Sudah dewasa waktunya kembali ke aliran sungai, mereka menemukan bau yang sudah akrab di penciuman mereka dan merangsang mereka untuk berenang ke hulu sungai.

Baca Juga: AYO BOSQU, Cepat Klaim Kode Redeem FF Hari Ini, Hadiah Gratis Demolitionist, Angel Dll, Siap Dibungkus, GARENA

Ada beberapa “pengujian air” yang dilakukan saat salmon bermigrasi pulang. Jika mereka menuju aliran sungai yang salah maka aroma yang diingat akan memudar, mengurangi keinginan untuk berenang ke hulu sungai.

Mereka akan berenang sampai menemukan bau aliran rumah itu lagi. Semakin mereka merasakan bau tempat kelahiran mereka, semakin mereka berenang mendekat ke hulu sungai.

Masih banyak misteri dalam perjalanan salmon yang berenang di hulu.. Ada beberapa bukti bahwa salmon dari berbagai jangkauan sungai yang sama akan cenderung bermigrasi ke bentangan yang sama dimana mereka berasal.

Tapi apakah mereka betul-betul kembali ke sarang yang sama dimana mereka dilahirkan tau ditetaskan? Pada beberapa titik tertentu dorongan untuk kembali ke rumah asal akan berhadapan dengan faktor lain, memilih tempat bersarang, memilih pasangan dan menyimpan sisa simpanan tenaga.***

Halaman:

Editor: Zair Mahesa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x