Hukumnya Air Liur dan Kencing Kucing Menurut Islam, Apakah Najis? Penjelasan Cerdas Ustadz Adi Hidayat

- 21 Juli 2022, 13:58 WIB
Ustadz Adi Hidayat, Apakah hukumnya air liur dan kencing kucing najis menurut Islam/Tangkapan layar Youtube Adi Hidayat Official/
Ustadz Adi Hidayat, Apakah hukumnya air liur dan kencing kucing najis menurut Islam/Tangkapan layar Youtube Adi Hidayat Official/ /

Kemudian Ustadz Adi Hidayat menjernihkan kerancuan itu dengan menjelaskan mana saja bagian kucing yang mengandung najis dan bukan.

"Karena hadits-hadist yang menerangkan tentang kucing, tidak menyebutkan kotorannya yang suci, bukan pipisnya tapi air liurnya", jelas Ustadz Adi Hidayat.

"Bukan pipisnya yang suci namun air liur kucing yang suci," terang Adi Hidayat

Setidaknya ada dua hal yang menjadi sumber masalah, yakni hadist tersebut tidak dikaji dengan ilmu haditsnya.

Baca Juga: Kabar Baik Jelang Laga Bhayangkara FC vs Persib Bandung, Nick Kuipers dan David Da Silva Pulih dari Cedera

Ketika akan membaca suatu hadits, selain melihat bahasa yang ada dalam hadits tersebut, tetapi harus melihat asal muasal atau sebab kenapa hadist tersebut itu muncul.

"Tentang hadits kucing yang marak diperbincangkan ada di Abu Daud no hadits:75, di An-Nasai no hadits: 68, di At-tirmidzi No Hadits: 92," terang Ustadz Adi Hidayat.

Hadist yang disebutkan Ustadz Adi Hidayat diatas merupakan rujukan dari sahabat Qatadah RA yang menjelaskan sebuah peristiwa dimana ia tetap memakai air yang sudah dijilat kucing untuk berwudhu.

Baca Juga: Kode Redeem FF 21 Juli 2022 Bonus Bundle; Pilih Lotus Blader atau Magma Bionicron Bundle? Tim Isyana Vs Jota

Diriwayatkan dari hadits 76 di riwayat Abu Daud, dari Sayyidah Aisyah RA, Qatadah meyakini bahwa air tersebut tidak najis berdasarkan pada sabda Nabi Muhammad bahwa air liur kucing itu tidak najis. Hal ini tidak berlaku bagi kotoran kucing

Halaman:

Editor: Ferry Indra Permana

Sumber: YouTube Taman Firdaus


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah