2 Alasan Kucing Peliharaan Membawa Hadiah Hewan Mati, Cara Mengatasi dan Ciptakan Bonding dengan Mereka

- 16 Juli 2022, 08:33 WIB
Kucing peliharaan sering memberi hadiah hewan mati, kenapa?
Kucing peliharaan sering memberi hadiah hewan mati, kenapa? /Pixabay/ Jonathansautter/

DESKJABAR - Pernahkah kucing peliharaanmu membawakan 'hadiah' semisal burung mati, belalang mati, dsb? Ada pertanyaan dalam benak kita, kenapa, di rumah toh dia cukup makan.

Hadiah yang dibawa kucing peliharaan tak cuma berupa hewan mati, tapi juga terkadang ia membawakan boneka atau benda lainnya ke hadapan kita.

Ternyata ada makna di balik kucing peliharaan membawakan hadiah kecil untuk sang majikan.

Baca Juga: Pray for Garut, Banjir Terjang 4 Kecamatan, Perahu Karet Selamatkan Warga dari Rumah ke Rumah

Disadur dari Purina, jawaban sederhana mengapa kucing memberi kita hadiah hewan mati adalah karena nalurinya untuk bertahan hidup.

Kucing merupakan predator kecil. Meskipun mereka sudah jinak dan menjadi peliharaan, namun naluri berburu masih tetap ada.

Di alam liar, induk kucing akan mengajari anak kucing cara bertahan hidup, termasuk mencari makanan, lalu memakannya.

Baca Juga: Diguyur Hujan Deras Semalaman Bogor Dilanda Banjir dan Longsor Di Sejumlah Titik

Nah, kucing peliharaan beda, apalagi yang sudah dikebiri atau steril dan tidak punya keturunan.

Dia akan menganggap manusia yang patut 'diajari' pengetahuan berburu itu.

Halaman:

Editor: Samuel Lantu

Sumber: Purina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x