BNPB: Warga Jabodetabek Dihimbau Waspadai Banjir, Intensitas Hujan di Bogor Tinggi!

- 16 Juli 2022, 12:46 WIB
Ilustrasi, Hujan dengan intensitas tinggi di kawasan Bogor, menyebabkan banjir di sejumlah titik/Antara/
Ilustrasi, Hujan dengan intensitas tinggi di kawasan Bogor, menyebabkan banjir di sejumlah titik/Antara/ /

Menurut Nana dalam pernyataan tertulis, “Yang jelas Bogor banjir, akan berdampak ke Banten, yaitu Lebak dan wilayah Tangerang”, katanya.

Seperti diberitakan sebelumnya Deskjabar.com,BPBD Kota Bogor merilis data akibat hujan deras yang terjadi Jumat petang hingga malam kemarin, terjadi musibah banjir dan longsor di 15 titik di kota Bogor.

Belum ada laporan mengenai korban jiwa, namun pendataan dan kaji cepat masih dilakukan di lapangan, dan perkembangan informasi darurat banjir wilayah Jabodetabek akan diinformasikan secara berkala.

Baca Juga: Tim Kuasa Hukum Jelaskan Kondisi Terakhir Istri Kadiv Propam

BNPB tetap menghimbau kepada pemangku kebijakan di daerah bersama masyarakat agar melakukan segala upaya yang merujuk pada mitigasi dan peningkatan kesiapsiagaan.

Langkah yang harus dilakukan adalah normalisasi sungai, susur sungai, pembersihan sungai dari sumbatan sampah, sosialisasi kepada masyarakat dan memantau perkembangan cuaca secara berkala.

Masyarakat yang tinggal di sekitar lereng tebing dan bantaran sungai dihimbau agar lebih meningkatkan kewaspadaan.

Jika hujan turun dengan intensitas tinggi, hingga lebih dari satu jam, maka dihimbau juga agar mengungsi ke lokasi yang lebih aman.***

Halaman:

Editor: Ferry Indra Permana

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah