INILAH Tahapan dan Jadwal Pendaftaran PPDB Jakarta, 17 Mei Hingga 8 Juli 2022 Semua Online

- 24 Mei 2022, 09:03 WIB
Tahapan dan jadwal pendaftaran PPDB Pemprov DKI Jakarta sudah dimulai
Tahapan dan jadwal pendaftaran PPDB Pemprov DKI Jakarta sudah dimulai /tangkap layar YouTube Jurnal Retno Listyarti/

DESKJABAR - PPDB (Pendaftaran Peserta Didik Baru) DKI Jakarta kini sudah mulai bergulir.

Pendaftaran PPDB DKI Jakarta dimulai sejak 17 Mei hingga 18 Juli 2022 mendatang.

Sistem PPDB Tahun 2022 DKI Jakarta menggunakan sistem varitif.

PPDB DKI Jakarta dengan sistem variatif guna menyetarakan semua lapisan masyarakat agar bisa merasakan pendidikan berkualitas.

Baca Juga: Informasi PPDB 2022 Jakarta Mulai Dicari, PURWOSUSILO: Sistem Lebih VARIATIF, Kesetaraan Masyarakat

Tahapan PPDB DKI Jakarta melalui beberapa tahap yang masing masing tahap mengajukan akun berbeda.

"Akun yang diajukan dalam pendaftaran itu tidak sama seperti SD, SMP dan SMA-SMK," ucap Purwosusilo.

Setelah pengajuan akun, tambahnya, barulah proses pendaftaran.

Baca Juga: PPDB Daring 2022 Pemprov DKI Jakarta, Lebih Variatif, Lapisan Warga Bisa Menikmati

"Ini semua dilakukan secara online," kata Purwosusilo di kanal YouTube Jurnal Retno Listyarti dengan judul Semua Yang Perlu Kamu Ketahui tentang Mekanisme PPDB DKI Jakarta 2022/Bersama..., rilis 21 Mei 2022.

Di kanal itu disebutkan Purwosusilo, M.Pd adalah Ketua Panitia PPDB DKI Jakarta tahun ajaran 2022/2023.

Ia pun menjabat sebagai Wakil Kepala Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta.

Baca Juga: PPDB Daring 2022 Pemprov DKI Jakarta, Lebih Variatif, Lapisan Warga Bisa Menikmati

Disebutkan setelah melalui pendaftaran secara online, tahap berikutnya tanggal 13 sampai 17 Juni 2022 adalah pendaftaran jalur prestasi.

"Jalur prestasi ini bareng dengan afirmasi satu, bareng dengan PPDB bersama tahap satu," kata Purwosusilo.

Selanjutnya, tambahnya lagi, ada jalur pindah tugas orangtua, ada jalur zonasi dan seterusnya sampai nanti dapat tahap pertama selesai.

"Kemudian kalau ada kursi kosong atau sisa kuota baru dilanjut ke tahap berikutnya," ucapnya lagi.

Diharapkan tahapan-tahapan itu selesai pada tanggal 8 Juli.

"Jadi kalau ditanya kapan waktu PPDB dimulai, ya itu tadi dari 17 Mei hingga 8 Juli mendatang," tambahnya.

Sementara itu dikutip dari Antara menyebutkan Pembukaan kesempatan PPDB atau Penerimaan Peserta Didik Baru daring 2022 Pemprov DKI lebih mengedepankan variatif.

Inilah yang dilakukan Pemprov DKI Jakarta dalam penyetaraan atau kesempatan warga dalam PPDB daring 2022.

"Kami telah melakukan berbagai perbaikan, baik dari segi regulasi maupun teknis," kata Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta Nahdiana di Jakarta kepada wartawan.***

Editor: Zair Mahesa

Sumber: Youtube Jurnal Retno Listyarti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah