Apakah NYI RORO KIDUL Itu Jin, Siapa Dia? Ustadz Syafiq Riza Basalamah Menjelaskan

- 7 Mei 2022, 20:13 WIB
Ilustrasi sosok Nyi Roro Kidul (kiri) Ratu Pantai Selatan Jawa yang cantik dan satu sudut  panorama laut Pantai Selatan Jawa. Siapa sesunggunya Nyi Roro Kidul?
Ilustrasi sosok Nyi Roro Kidul (kiri) Ratu Pantai Selatan Jawa yang cantik dan satu sudut panorama laut Pantai Selatan Jawa. Siapa sesunggunya Nyi Roro Kidul? /kolase LIPI dan DeskJabar.com/

Baca Juga: BANPOL KASUS SUBANG AKHIRNYA TERUNGKAP, Ini Sosoknya Saat Merekam Lokasi yang Dikerumuni Lalat Hijau di TKP

Siapa Nyi Roro Kidul?

Terlepas dari cerita dan mitos sosok Nyi Roro Kidul yang hingga kini masih berkembang di masyarakat pesisir Selatan Jawa, Ustadz Syafiq Riza Basalamah saat berkunjung ke Pantai Papuma Jember, ia membahas mengenai Nyi Roro Kidul.

Pantai Papuma Jember sendiri dikenal dengan nama Watu Ulo yang merupakan salah satu wilayah Pantai Selatan yang berada di Pulau Jawa. Watu Ulo kerap disebut sebagai gerbang menuju keraton Nyi Roro Kidul.

"Ada satu mitos bahwasanya di Pantai Selatan ini (Watu Ulo, Papuma) ada penunggunya yang sering disebut Nyai Roro Kidul atau Nyai Blorong atau apapun," kata Ustadz Syafiq Riza Basalamah seperti dikutip DeskJabar.com dari kanal YouTube MuslimClips dalam video berjudul: 'Nyai Roro Kidul Tentara Iblis?' yang diunggah 20 September 2022.

Ustadz Syafiq Riza Basalamah juga menyinggung mengenai kebiasaan orang-orang jahiliyah yang jika berkunjung ke satu tempat, maka mereka berlindung kepada penunggu yang ada di tempat itu.

Baca Juga: ARUS MUDIK Lebaran Idul FitriI: Istri Ketinggalan di Warung, Menangis dan Teriak Panggil Suami

Hingga saat ini, kata Ustadz Syafiq Riza Basalamah, masih ada sebagian orang Islam yang suka memotong kerbau atau sapi, kemudian kepalanya dihadiahkan ke lautan untuk meminta perlindungan atau mencari keselamatan dengan

Padahal, jelas Ustadz Syafiq Riza Basalamah, Allah SWT itu adalah yang maha memberi keselamatan. Ia merasa heran masih ada orang yang memohon kepada selain Allah SWT.

"Orang-orang yang memohon (selain) kepada Allah, itu suatu bentuk kesyirikan. Mintalah kepada Allah SWT," tegas Ustadz Syafiq Riza Basalamah.

Halaman:

Editor: Zair Mahesa

Sumber: sumber lain YouTube MuslimClips


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah