Berita Terbaru RUSIA UKRAINA, Ukraina Menuduh Rusia Menjarah Artefak Emas Kuno dan Ratusan Emas dari Museum

- 1 Mei 2022, 12:22 WIB
Ilustrasi artefak emas kuno yang diduga dijarah Rusia, sehingga merupakan Berita Terbaru Rusia Ukraina.
Ilustrasi artefak emas kuno yang diduga dijarah Rusia, sehingga merupakan Berita Terbaru Rusia Ukraina. /pixabay/gdj/

Pada pertengahan Maret, Ibrahimova mengatakan, pasukan Rusia menyerbu ke rumahnya dengan senapan serbu, melemparkan tudung hitam ke kepalanya dan menculiknya.

Setelah beberapa jam interogasi yang intens, mereka melepaskannya. Dua minggu kemudian, dia meninggalkan Melitopol ke daerah yang tidak berada di bawah kendali Rusia.

Tapi Rabu, dia menerima telepon dari penjaga di museum.

Penjaga itu mengatakan, tentara Rusia bersama dengan petugas intelijen dan seorang pria berbahasa Rusia dengan jas lab putih, datang ke rumahnya di pagi hari dan memerintahkannya, dengan todongan senjata, untuk pergi bersama mereka ke museum.

Mereka memerintahkan untuk mengantarkannya ke temmpat emas Scythian itu disimpan. Ketika diinterogasi penjaga itu membantah, kata Ibrahimova.

Tapi pria berjas putih tetap menemukan kotak itu dengan bantuan seorang Ukraina, Mr Evgeny Gorlachev, yang ditunjuk oleh militer Rusia sebagai direktur baru museum, katanya.

Seorang kru Rusia memfilmkan bagian dari perampokan itu.

"Kami menyembunyikan semuanya, tetapi entah bagaimana mereka menemukannya," katanya.

Yang dicuri: Sedikitnya 198 barang emas, termasuk hiasan berupa bunga; piring emas; senjata tua yang langka; koin perak berusia 300 tahun; dan medali khusus.

Dia mengatakan banyak artefak emas telah diberikan kepada orang Skit oleh orang Yunani.

Halaman:

Editor: Zair Mahesa

Sumber: Strait Times


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah