Doa Mustajab, Meluluhkan Jodoh, Mengetuk Langit, Para Jomblo akan segera Dikabulkan, Ujar Ustadz Hanan Attaki

- 8 April 2022, 17:29 WIB
Doa mustajab meluluhkan jodoh mengetuk langit para jomblo, akan segera dikabulkan, Ujar Ustadz H Attaki.
Doa mustajab meluluhkan jodoh mengetuk langit para jomblo, akan segera dikabulkan, Ujar Ustadz H Attaki. /Instagram.com/@Hanan Attaki./

Dari keluarga inilah akan terbentuk suatu umat dan pastilah umat atau bangsa itu menjadi kuat dan terhormat pula. Oleh sebab itu Rasulullah saw bersabda:

Nikah itu termasuk Sunnahku. Barangsiapa yang membenci Sunnahku maka dia tidak termasuk golonganku.(Riwayat Muslim)

Baca Juga: HAJAT Masalah Hutang, Jodoh, Rezeki, Semuanya Tuntas, Lakukan 1 Amalan Ini, Kata Syekh Ali Jaber

Bila di antara orang-orang yang mau nikah itu ada yang dalam keadaan miskin sehingga belum sanggup memenuhi semua keperluan pernikahannya dan belum sanggup memenuhi segala kebutuhan rumah tangganya.

Hendaklah orang-orang seperti itu didorong dan dibantu untuk melaksanakan niat baiknya itu.

Janganlah kemiskinan seseorang menjadi hambatan untuk mengurungkan pernikahan, asal saja benar-benar dapat diharapkan daripadanya kemauan yang kuat untuk melangsungkan pernikahan.

Siapa tahu di belakang hari Allah akan membukakan baginya pintu rezeki yang halal, baik, dan memberikan kepadanya karunia dan rahmat-Nya.

Sesungguhnya Allah Mahaluas rahmat-Nya dan kasih sayang-Nya, Mahaluas Ilmu pengetahuan-Nya.

Dia melapangkan rezeki bagi siapa yang dikehendaki-Nya dan menyempitkan rezeki bagi siapa yang dikehendaki sesuai dengan hikmat kebijaksanaan-Nya.

Ibnu Abbas berkata, Allah menganjurkan pernikahan dan menggalakkannya, serta menyuruh manusia supaya mengawinkan orang-orang yang merdeka dan hamba sahaya, dan Allah menjanjikan akan memberikan kecukupan kepada orang-orang yang telah berkeluarga itu kekayaan.

Halaman:

Editor: Syamsul Bachri

Sumber: YouTube Pemuda Hijrah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x